Rabu, 23 Desember 2015

FAQ PETERNAKAN

NASA

Tanya : Semangat pagi Pak, Faktor-faktor apa saja yang menentukan pertumbuhan sapi?

Jawab : Faktor-faktor yang menentukan pertumbuhan sapi adalah bibit yang berkualitas, pakan yang lengkap, baik secara jumlah maupun kandungan gizinya, pemeliharaan yang tepat, kebersihan kandang, program vaksinasi yang teratur, pencegahan dan pemantauan penyakit sedini mungkin dan kontinyu. Produk NASA yaitu Viterna dan POC NASA sangat bagus digunakan untuk melengkapi pakan sapi, dimana produk NASA mengandung protein, vitamin dan mineral.

Tanya : Bagaimana kriteria memilih bakalan sapi yang bagus untuk usaha penggemukan ?

Jawab : 1) Carilah bakalan sapi yang berumur 1,5 ? 2 tahun, jenis kelamin jantan;
2) tidak ada cacat pada tubuh;
3) mata cerah;
4) bulu bersih, tidak kusam;
5) nafsu makan bagus;
6) Gerakan sapi lincah;
7) sapi tidak dalam kondisi sehat, tidak sakit.

Tanya : Bagaiaman ukuran kandang sapi yang ideal baik untuk tipe kandang individu?

Jawab : Kandang individu diperuntukan bagi 1 ekor sapi. Ukurannya disesuaikan dengan tubuh sapi. Biasanya kandang individu berkuran 2,5 x 1,5 meter. Kandang seperti ini diharapkan dapat memacu pertumbuhan sapi potong lebih pesat, karena sapi memiliki ruang gerak yang terbatas.

Tanya : Bagaimana cara pemberian pakan yang ideal untuk usaha penggemukan sapi ?

Jawab : Pemberian pakan untuk usaha penggemukan sapi adalah dengan mengkombinasikan antara pakan hijauan dengan konsentrat. Rasio pemberian hijauan dan konsentrat tergantung dari ketersediaan hijauan di lokasi penggemukan. Jika hijauan yang tersedia dan berkualitas rendah, seperti pucuk tebu atau jerami padi, rasio hijauan konsentrat adalah 60 : 40. Jika hijauan berkualitas baik, misalnya rumput gajah, setaria, lamtoro, gamal dan kaliandra, rasio hijauan konsentrat cukup 80 : 20 atau 70 : 30.

Tanya : Bagaimana cara pemberian produk NASA pada usaha penggemukan sapi?

Jawab : Untuk usaha penggemukan sapi, produk NASA yang dapat digunakan adalah Viterna dan POC NASA. Cara pemakaian : Setengah tutup Viterna ditambah setengah tutup POC NASA dicampur pada pakan basahnya (komboran) per ekor per hari.

Tanya : Bagaimana mengatasi mata merah pada sapi?

Jawab : Mata merah pada sapi dapat disebabkan karena iritasi atau infeksi, yang disebabkan karena terkena debu, tertular sapi lain yang sudah terkena sakit mata atau gesekan mata pada dinding atau tiang kandang karena sapi merasa gatal pada matanya atau adanya lalat yang menempel. Cara penanganan : segera berikan obat mata, jaga kebersihan kandang dan mandikan sapi secara teratur.

Tanya : Bagaimana mengatasi luka pada kulit sapi?

Jawab : Luka dapat disebabkan karena infeksi akibat gesekan yang dilakukan sapi. Luka dibersihkan dengan alkohol 70%, kemudian ditaburi penicilin powder sampai sembuh. Obat dapat diperoleh di toko obat hewan atau apotik terdekat.

Tanya : Bagaimana mengatasi penyakit yang menyerang pada mulut dan kuku sapi ?

Jawab : Penyakit mulut dan kuku (PMK) disebabkan oleh virus dengan jenis Rhino virus. Ciri-cirinya adalah mulut melepuh dan mengeluarkan lender, demikian pula dengan kuku. Tanpa penanganan serius, sapi akan mengalami kematian karena mulut tidak bisa mengkonsumsi pakan.

Tanya : Apakah produk NASA bisa digunakan untuk sapi yang sedang bunting?

Jawab : Produk NASA bisa digunakan untuk sapi yang sedang bunting, dengan menggunakan VITERNA dan POC NASA. Cara pemakaian : VITERNA dan POC NASA dicampur terlebih dahulu menjadi satu. Dosis : 1 tutup campuran dari 2 produk NASA tersebut per ekor, dicampurkan pada pakan basah/ komboran. Untuk 5 bulan pertama kebuntingan diberikan setiap hari, kemudian bulan ke-6 kebuntingan diberikan 3 hari sekali.

Tanya : Apakah produk NASA dapat menyebabkan kemajiran pada sapi yang sedang bunting?

Jawab : Produk NASA, seperti VITERNA dan POC NASA tidak menyebabkan kemajiran karena produk NASA merupakan suplemen pakan ternak yang berasal dari bahan-bahan alami dan mengandung vitamin, mineral dan beberapa unsur protein yang sangat bagus untuk menunjang pertumbuhan janin dan kesehatan bagi induk sapi itu sendiri.

Tanya : Apa manfaat penggunaan produk NASA pada ternak sapi, kambing dan domba ?

Jawab : Manfaat produk NASA untuk ternak adalah :
1) Meningkatkan nafsu makan ternak;
2) Menambah kelengkapan nutrisi pada ternak, terutama unsur vitamin, mineral dan beberapa protein sehingga akan mengoptimalkan kerja metabolisme dalam tubuh ternak;
3) Memacu pertumbuhan ternak;
4) Meningkatkan kualitas daging ternak, terutama kandungan protein dan mengurangi kadar kolesterol daging;
5) Mengurangi bau kotoran ternak.

Tanya : Bagaimana cara pemakaian produk NASA pada ternak kambing atau domba?

Jawab : Gunakan VITERNA dan POC NASA. Cara pemakaian : Campurkan VITERNA dan POC NASA menjadi satu dulu. Dosis : ? - 1 tutup campuran 2 produk tersebut dimasukkan kedalam pakan basah/komboran per ekor per hari.

Tanya : Berapa umur kambing siap kawin?

Jawab : Kambing betina setelah berumur 1 tahun, mulai dapat dikawinkan. Kebuntingan rata-rata lamanya 5 bulan. Produk NASA sangat bagus digunakan untuk kambing betina yang sedang bunting, yaitu ? tutup botol Viterna dicampurkan pada komborannya per ekor per hari.

Tanya : Bagaimana mengatasi kambing yang terkena caplak?

Jawab : Sanitasi kandang dan lingkungan yang teratur, Memandikan ternak secara rutin (seminggu sekali) dengan air bersih dan sabun karbol. Jangan memberi daun lamtoro pada saat ternak terkena kudis, karena mengandung mimosin yang dapat memperparah penyakit kudis.Penyakit kudis diobati dengan
1) Salep Asuntol 2% dalam vaselin pada bagian yang terserang. Apabila sebagian besar kulit terserang kudis, pengobatan dimulai dengan sepertiga (1/3) bagian terlebih dahulu, setelah membaik dilanjutkan ke sepertiga bagian yang lain. Selama pengobatan, ternak tidak boleh dimandikan. Ternak yang baru menyusui sebaiknya diobati dulu karena Asuntol sangat beracun bagi anak domba;
2) Diolesi Benzoas bensilikus 10% pada luka kudis;
3) merendam domba (deeping) dengan larutan Coumaphos 0,5-1%; 44) bulu dicukur, kulit yang terserang dikerok lalu diolesi dengan campuran Creolin dan spritus dengan perbandingan 1:10 atau diolesi dengan larutan belerang dalam minyak tanah.

Tanya : Bagaiamana mengatasi kembung pada kambing?

Jawab : Penyakit kembung pada kambing biasanya dengan gejala sebagai berikut : Lambung sebelah kiri membesar ke arah atas dan luar, akan terdengar suara sepert drum bila ditabuh. Ternak merasa sakit, gelisah, dan sulit bernafas; Daerah mulut sampai daerah mata berubah menjadi kebiru-biruan karena kekurangan oksigen. Ternak tidak mampu menghilangkan gas yang dihasilkan oleh lambung pertama (rumen). Gas timbul karena ternak terlalu banyak makan hijauan legum, pemberian pakan yang tidak teratur, ternak yang terlalu lapar lalu makan hijauan/rumput basah. Pengobatan : Ternak dipaksa berdiri dan berjalan, Ikatkan tali atau kayu kecil dalam mulut, ternak dipaksa berdiri, kaki depan diganjal hingga lebih tinggi sehingga ternak terpaksa melakukan kegiatan mengunyah dengan tujuan agar air liur banyak keluar dan kembung dapat berkurang; Ternak diberi gula yang disedu dengan asam dengan posisi berdiri dengan kaki depan lebih tinggi sambil perut ternak ditekan-tekan. Apabila sudah kritis, masukan feeding tube (pipa kecil) ke dalam rumen (lambung) melalui mulut, kemudian dihisap (dipompa keluar)

Tanya : Bagaimana pemberian produk NASA dan berapa jumlah produk NASA pada usaha ayam potong per 1000 ekor?

Jawab : Untuk 1000 ekor manghabiskan sekitar 5 botol Viterna + 5 Botol POC NASA + 5 botol Hormonik selama 35 hari. Waktu 23 hari ayam ras bisa mencapai rata-rata berat 1,2 ? 1,4 kg. Angka kematian 3 ? 5%, dengan FCR rata-rata sebesar 1,3 ? 1,5. pemberian produk NASA setiap hari, seperti campuran Viterna, POC NASA dan hormonik, dengan dosis: 1 tutup per 10 liter air minum setiap hari.

Tanya : Berapa jumlah konsumsi air minum pada ayam petelur yang berumur diatas 5 bulan dan ayam pedaging yang telah berumur diatas 2 minggu?

Jawab : Konsumsi air minum rata-rata ayam petelur yang telah berproduksi (5 bulan ke atas) sebesar 208 ml/ekor/hari. Konsumsi air minum ayam pedaging yang berumur diatas 2 minggu sebesar 57 ? 72 ml/ekor/hari.

Tanya : Kapan ayam petelur mencapai masa puncak produksinya dan bagaimana mengoptimalkan produksi ayam petelur dengan produk NASA?

Jawab : Masa puncak produksi ayam petelur yaitu pada saat ayam berumur 9 - 12 bulan. Produk NASA yang dapat digunakan adalah NASA dan Viterna. Cara pemakaian : setengah tutup Viterna + setengah tutup POC NASA dimasukkan ke dalam per 10 liter air minum. Cara pemberian 3 hari sekali atau 3 hari berturut-turut diberi produk NASA, 3 hari selanjutnya diberi air minum biasa dan seterusnya. Produk NASA mampu menggantikan peran dari vitamin dan mineral sintetik yang selama ini diberikan oleh para peternak, sebaiknya digunakan sejak umur ayam 1 hari.

Tanya : Bagaiman cara mengatasi penyakit tetelo pada ayam?

Jawab : Penyakit tetelo, dikenal juga sebagai penyakit ND (Newcastle disease). Penyakit ini disebabkan oleh Virus ND. Gejala-gejala ayam yang terkena tetelo adalah sebagai berikut : Nafsu makan berkurang, ayam lesu, gangguan pernafasan, ngorok, cekik-cekik, kotoran encer bewarna putih, bulu kusam, kematian 5-58%, saraf terganggu, gerak tidak normal, jalan berputar, leher berputar-putar. Pengobatannya sampai saat ini belum ada obat yang khusus untuk menangani ayam yang sudah terkena tetelo, sehingga langkah pencegahan lebih diutamakan untuk dilakukan, seperti : program vaksinasi ND secara teratur sesuai dengan jadwal vaksinasi, Meningkatkan daya tahan tubuh ayam dengan cara memberikan produk NASA, yaitu Viterna, POC NASA dan Hormonik menjadi satu larutan kemudian diberikan pada air minum ayam setiap hari dari DOC sampai panen.

Tanya : Bagaimana mengatasi ayam yang terkena ngorok, terutama di musim hujan ?

Jawab : Ayam yang terkena ngorok dapat disebabkan karena 2 penyakit, yaitu ND (Newcastle Disease = Tetelo) dan CRD (Cronic Respiratory Disease). Pencegahan : lakukan vaksinasi ND secara teratur sesuai dengan jadwalnya. Gejala penyakit CRD adalah Nafsu makan turun, ayam batuk-batuk, keluar cairan dari hidung, bersin, kepala sering diguncang- guncangkan, mengeluarkan bunyi ngorok, ayam tampak kurus dan lemah. Penyebabnya adalah Bakteri Micoplasma gallisepticum Pemberian obat klortetrasiklin, oksitetrasiklin, eritomisin, tilosin, spiramisin dapat membantu proses penyembuhan penyakit CRD.

Tanya : Bagaimana mengatasi lalat pada kandang ayam pedaging?

Jawab : Taburkan zeolit pada kotoran setiap hari, ganti alas kandang sesering mungkin, pembersihan kandang dan peralatan tempat makan dan minum setiap hari, semprotkan disinfektan secara kontinyu dan pemberian produk NASA setiap hari, seperti campuran Viterna, POC NASA dan hormonik, dengan dosis : 1 tutup per 10 liter air minum setiap hari.

Tanya : Kotoran ayam bewarna hijau, nafsu makan menurun, kira-kira ayam terkena penyakit apa dan bagaimana mengobatinya?

Jawab : Ayam terkena penyakit Fowl cholera (kolera). Ciri-ciri klinisnya : Ayam akan mati mendadak (akut) tanpa gejala, kotoran mencret bewarna kuning coklat atau kehijauan, suhu badan tinggi, nafsu makan kurang, ayam lesu, jengger dan pial roboh warna biru tua. Penyebabnya adalah bakteri Salmonella multicida Menyebabkan kematian 1-3 hari sesudah ayam terlihat sakit, menyerang ayam diatas umur 4 bulan, perantara makanan dan minuman yang tercemar bakteri, tangan peternak yang kotor, kontak pernafasan, perpindahan karyawan/tamu Pengobatan dapat diberikan Preparat sulfonamida, obat yang mangandung antibiotika atau kombinasi antibiotika, sulfa dan vitamin. Obat dapat diperoleh di toko obat hewan atau pakan.

Tanya : Bagaimana mengatasi penyakit pada ayam yang kotorannya bewarna keputihan ?

Jawab : Ayam terkena penyakit Pullorum (berak kapur), biasanya banyak menyerang anak ayam dengan ciri khas anak ayam kelihtan kedinginan, menggerombol, dan berdesak- desakkan walaupun pemanas cukup panas, pada dubur menempel kotoran encer bewarna keputihan dan lama-lama kering menjadi seperti kapur, anak ayam susah bernafas. Penyebabnya adalah Salmonella pullorum , menyerang segala umur, terutama anak ayam dibawah umur 2 minggu, angka kematian mencapai 50%. Pengobatan dengan pemberian furazolidon atau beberapa sulfonomida. Pencegahannya adalah pelihara anak ayam yang induknya bebas pullorum, sanitasi kandang harus bersih, ayam yang terkena segera dipisah.

Tanya : Bagaimana mengatasi penyakit gumboro pada ayam ?

Jawab : Ayam yang terkena gumboro disebabkan oleh Virus Gumboro. Virus ini menyerang anak ayam yang berumur kurang dari 12 minggu. Penyebaran sangat cepat melalui makanan, minuman, kotoran ayam, alat peternakan, dan orang yang tercemar virus gumboro sel B bursa fabricii yang bertanggung jawab dalam pembentukan antibodi pembentuk kekebalan. Ciri-ciri anak ayam yang terkena gumboro adalah anak ayam tampak lesu dan ngantuk, bulu mengerut, sekitar dubur kotor, kotoran encer berlendir dan bewarna keputihan, tubuh ayam menjadi kering karena kehilangan cairan tubuh, ayam terus menerus mematuki duburnya sendiri, bila tidur paruhnya diletakkan di lantai, angka kematian mencapai 31%, ayam yang telah mati bangkainya cepat membusuk. Obat dari penyakit Gumboro ini belum diketemukan, sehingga langkah yang tepat adalah dengan melakukan pencegahan dengan melakukan vaksinasi gumboro dengan teratur.

Tanya : Bagaimana pemberian produk NASA pada usaha budidaya bebek pedaging dan bebek petelur?

Jawab : Gunakan Viterna dan POC NASA. Cara pemakaian : Viterna dan POC NASA dioplos jadi satu. Dosis untuk bebek pedaging : 1 tutup botol campuran 2 produk tersebut dicampurkan pada pakan basah bebek setiap hari. 1 hari cukup 1 kali pemberian. Lebih baik di waktu pagi hari. Sedangkan untuk bebek petelur, dosis sama, hanya waktu pemberiannya 3 hari sekali.

Tanya : Apa peran produk NASA terhadap peningkatan produksi telur bebek?

Jawab : Produk NASA membantu mengoptimalkan produksi telur bebek sampai 80 ? 90% pada masa puncaknya, memperpanjang masa produksi telur, meningkatkan kualitas telur dan kesehatan bebek.

Tanya : Bagaimana tanda-tanda itik yang baik ?

Jawab : Tanda-tanda itik yang baik :
1) Proporsi tubuh sedang, tidak terlalu kurus dan tidak terlalu gemuk;
2) Bentuk seperti botol, bagian tubuh belakang lebih besar dengan leher kecil;
3) Mata lebih besar, bulat, tampak bersinar dan sehat;
4) Bulu kering, lembut dan tidak kasar;
5) Tubuh tampak kompak dan padat;
6) Paruh relatif panjang, lebih cembung, dan menutup dengan sempurna;
7) untuk itik yang belum bertelur, masih terlihat bulu-bulu halus.

Tanya : Kapan Itik mulai bertelur ?

Jawab : Itik mulai bertelur pada umur sekitar 6 bulan, tetapi perlu waktu untuk penyesuaian dengan lingkungan yang baru, meliputi : kandang, pakan dan pengelolaan yang pasti berbeda dari sebelumnya. Faktor yang menentukan produksi telur itik adalah :
1) sifat genetik atau keturunan;
2) pakan,
3) Manajemen pemeliharaan;
4) Pencegahan dan pengendalian penyakit;
5) kondisi cuaca.

Tanya : Kapan molting pada bebek petelur ?

Jawab : Molting adalah masa gugur bulu. Bulu lama lepas kemudian ganti dengan bulu baru. Capat lambatnya datangnya molting, banyak dipengaruhi oleh tata cara pemeliharaan, terutama dalam pemberian pakan. Itik yang dipelihara dengan pakan yang baik dan stabil kualitas dan kuantitasnya, masa produksinya bisa bertahan sampai 10-11 bulan. Tetapi bila pemberian kurang baik, molting bisa datang pada bulan ke 4-5 masa produksi. Masa molting, dimana produksi telur itik sangat rendah sekitar 1-2 bulan. Selama itu peternak harus selalu memberikan makanan tetapi produksi telur hanya sedikit. Di beberapa daerah, bebek yang molting langsung diafkir oleh peternak, tetapi ada juga yang tetap dipelihara sampai molting selesai. Produksi telur pada periode ke-2 pasca molting relataif lebih rendah dari periode sebelum molting, tetapi ukuran telur lebih besar dan rata.

Tanya : Bagaimana cara seleksi Itik selama pemeliharaan ?

Jawab : Kualitas Itik sangat bervariasi karena faktor genetik. Langkah yang harus dilakukan peternak adalah secepatnya mengeluarkan itik yang produksinya rendah. Itik yang tidak pernah bertelur dapat dilihat dari lubang kloaka (anus) nya yang sempit, sedangkan yang pernah bertelur pasti terlihat melebar. Jika itik yang lain sudah bertelur sampai satu bulan, maka itik yang tidak produktif tersebut harus segera dikeluarkan. Itik yang tidak bertelur secara fisik umumnya terlihat lebih gemuk dan kondisi bulunya masih bagus dan mengkilap. Itik tersebut merugikan, karena makannya banyak tetapi tidak bertelur. Untuk memudahkan proses seleksi, itik sebaiknya dikelompokkan pada kandang yang bersekat, dan setiap sekat paling banyak 50 ekor. Selain itu, itik dapat diperiksa bertelur atau tidak pada saat sore hari menjelang itik tidur. Itik bertelur menjelang pagi hari. Pada sore hari telur itik sudah terbentuk di dalam saluran reproduksi di perutnya. Telur yang sudah terbentuk dapat diraba dari luar.

Tanya : Bagaimana mengatasi penyakit pada bebek, dimana di dalam kerongkongan bebek terdapat seperti lintah bewarna merah kemudian menyebabkan gangguan pernafasan dan kemudian mati?

Jawab : Bebek terkena penyakit yang disebabkan sejenis cacing. Cara Pengobatan :
1) Berikan obat cacing pada bebek,
2) Upayakan kandang dalam kondisi bersih, lantai kandang tidak terlalu becek atau basah, upayakan sinar matahari dapat menembus lantai kandang dan pekarangan kandang tempat aktivitas bebek,
3) Bahan baku pakan diupayakan dalam kondisi tidak berjamur dan berbau apek serta diupayakan bahan baku pakan tersebut di letakkan pada tempat yang kering, tidak gampang dihinggapi serangga- serangga, seperti lalat sebagai pembawa penyakit.

Tanya : Berapa pakan yang ideal untuk puyuh yang sudah berumur 31 hari ?

Jawab : Untuk puyuh yang sudah bertelur dan berumur 31 hari ke atas, pakan yang ideal diberikan pakan layer dengan jumlah 22 - 23 gram/ ekor/hari.

Tanya : Berapa ukuran ideal untuk kandang ayam broiler?

Jawab : Ukuran ideal untuk kandang ayam broiler per 1000 ekor adalah 12 x 6 meter.

Tanya : Berapa jumlah kepadatan kandang untuk ayam broiler?

Jawab : Jumlah kepadatan ideal untuk ayam broiler adalah 8 ? 10 ekor per meter persegi.

Tanya : Berapa jumlah pemberian pakan ideal untuk bebek petelur dan bagaimana produksi telur standarnya?

Jawab : Pemberian pakan bebek yang sudah bertelur : 150 gram/ekor/hari. Rata-rata produksi telur bebek harian adalah 62% atau 19 butir/ekor/bulan.

Tanya : Bagaimana contoh komposisi pakan untuk bebek petelur ?

Jawab : Contoh pakan bebek petelur dalam 100 kg : katul 33 kg, nasi aking 44,5 kg, lisin 0,6 kg, metionin 0,2 kg, pakan pabrik 2,7 kg, mineral 0,5 kg, kapur 3 kg, tepung ikan 15,5 kg. Mineral dan vitamin dapat diberikan dengan menggunakan produk NASA yaitu VITERNA dan POC NASA.

Tanya : Bagaimana membedakan telur tetas yang benar?

Jawab : Telur dapat dibedakan setelah 3 hari telur dimasukkan ke dalam mesin tetas. Untuk melihatnya, gunakan teropong telur. Telur yang dapat menetas, tampak adanya pembuluh darah yang menyebar seperti jala, sedangkan telur yang tidak dapat menetas pembuluh darah berbentuk garis bahkan ada yang tanpa pembuluh darah.

Tanya : Kambing sedang menyusui anaknya umur 1 bulan, setelah diberi produk Viterna, kambing betina tersebut tetap kurus, bagaimana solusinya?

Jawab : Kambing betina yang sedang menyusui anaknya membutuhkan banyak pakan untuk kebutuhan induk betina itu sendiri dan produksi susu anaknya sehingga kambing betina tersebut harus mendapat tambahan pakan, seperti rumput hijau, daun legume, bungkil kedelai dan bahan baku pakan sumber protein lainnya. Untuk Produk NASA, Bapak dapat mencampur POC NASA, VITERNA dan HORMONIK menjadi satu larutan. Dosis : 1 tutup botol campuran 3 produk tersebut dicampurkan pada pakan basah/ komboran per ekor per hari.

Tanya : Kenapa sapi Bali setelah diberikan produk NASA, seperti POC NASA, VITERNA dan HORMONIK setiap hari jadi diare, tapi kalau diberikan seminggu sekali tidak diare, kira- kira kenapa ya?

Jawab : Kondisi tiap sapi adalah berbeda sehingga kemampuan adaptasi terhadap suatu pakan baru juga berbeda. Sapi membutuhkan waktu rata-rata 5-7 hari untuk beradaptasi terhadap pakan baru. Diare adalah suatu bentuk responsive dari tubuh terhadap pakan baru, jadi tidak perlu khawatir, hanya cara yang tepat untuk memberikan produk NASA pada sapi yang sudah besar atau diatas 5 bulan adalah dengan mencampurkan produk NASA pada pakan basah atau komboran sapinya. Untuk 7 hari pertama berikan dengan dosis setengah dulu dari standarnya (setengah tutup campuran 3 produk NASA tersebut per ekor per hari), selanjutnya setelah seminggu baru diberikan dengan dosis standar.

Tanya : Berapa jumlah pakan pabrik yang ideal untuk ayam broiler selama 1 periode pemeliharaan?

Jawab : Pakan ideal untuk ayam broiler :
- Minggu pertama : 17 gram/ekor/hari;
- Minggu ke-2 : 43 gram/ekor/hari;
- Minggu ke-3 : 66 gram/ ekor/hari;
- Minggu ke-4 : 91 gram/ekor/hari.

Tanya : Ayam di tempat kami terkena penyakit ND, apakah produk NASA dapat mengurangi atau mencegah penyakit ND?

Jawab : ND (Newcastle Disease) adalah penyakit pada ayam yang disebabkan oleh virus dan sampai sekarang belum ada obatnya, sehingga langkah yang tepat adalah pencegahan. Pencegahan yang dilakukan adalah dengan melakukan program vaksinasi secara teratur, pemberian produk NASA setiap hari, manjaga kebersihan sanitasi kandang dan peralatan, termasuk penyemprotan disinfektan secara teratur untuk membunuh peredaran virus di kandang dan sekitarnya. Ayam yang sudah terkena dipisahkan dari ayam yang sehat, dimasukkan ke dalam kandang karantina, kemudian ditambah vitaminnya untuk meningkatkan daya tahan tubuhnya dan diberikan antibiotika yang dapat mengurangi gejala sakit yang ditimbulkan oleh penyakit ND.

Tanya : Produk NASA untuk pembesaran ayam broiler apa saja? Bagaimana manfaatnya?

Jawab : Produk yang digunakan : Viterna, POC NASA, Hormonik Kandungan Viterna, POC NASA, Hormonik : Protein, mineral, vitamin yang berasal dari bahan-bahan organik/alami, bukan kimia/ sintetik. Cara pemakaian : 3 produk tersebut dicampur menjadi 1 larutan terbih dahulu Dosis : 1 tutup botol campuran 3 produk NASA tersebut per 10 liter air minum per hari. Waktu pemberian : Pagi atau sore hari.

Keunggulan Produk NASA pada ayam pedaging :
- Berasal dari bahan alami/organik, bukan dari bahan-bahan kimia atau sintetik
- Mampu menggantikan pemberian vitamin dan mineral kimia/sintetik
- Meningkatkan nafsu makan
- Mengurangi kestresan pada ayam, baik pada saat masuk kandang pertama kali, setelah ayam divaksinasi atau saat ayam dalam proses pengobatan
- Mempercepat waktu panen, rata-rata pada umur 34-35 hari sudah mencapai 1,9 – 2 kg per ekor.
- FCR rata-rata : 1,5 – 1,6
- Angka kematian : 3 – 5%
- Mengurangi bau kotoran
- Meningkatkan kesehatan ayam.

Tanya : Produk NASA untuk kelinci apa saja? Bagaimana manfaatnya?

Jawab : Produk yang digunakan : Viterna, POC NASA Kandungan Viterna, POC NASA : Protein, mineral, vitamin yang berasal dari bahan- bahan organik/alami, bukan kimia/sintetik. Cara pemakaian dan dosis : Viterna dan POC NASA, masing-masing setengah tutup dicampur pada pakan basah/komboran sebanyak ½ - 1 kg, diberi setiap hari. Waktu pemberian : Pagi atau sore hari. Pemberian produk NASA tidak menyebabkan kemajiran/kemandulan atau keguguran.

Keunggulan Produk NASA pada kelinci :
- Berasal dari bahan alami/organik, bukan dari bahan- bahan kimia atau sintetik
- Merupakan pakan tambahan yang berperan sebagai sumber protein, mineral dan vitamin.
- Mampu menggantikan pemberian vitamin dan mineral kimia/sintetik
- Meningkatkan nafsu makan
- Mempercepat adaptasi kelinci terhadap pakan, pada saat pertama kali masuk kandang.
- Mengurangi kestresan pada kelinci baik pada saat masuk kandang pertama kali, setelah kelinci divaksinasi atau saat kelinci dalam proses pengobatan
- Mempercepat pertumbuhan kelinci
- Mengurangi bau kotoran
- Meningkatkan kesehatan kelinci
- Meningkatkan kualitas daging kelinci dengan bentuk lebih padat dan rendah lemak.

Tanya : Produk NASA untuk babi apa saja? Bagaimana manfaatnya?

Jawab : Produk yang digunakan : Viterna, POC NASA Kandungan Viterna, POC NASA : Protein, mineral, vitamin yang berasal dari bahan- bahan organik/alami, bukan kimia/sintetik. Cara pemakaian dan dosis : Viterna dan POC NASA, masing-masing setengah tutup dicampur pada pakan basah/komboran sebanyak 5 kg, diberi setiap hari. Waktu pemberian : Pagi atau sore hari. Pemberian produk NASA tidak menyebabkan kemajiran/kemandulan atau keguguran.

Keunggulan Produk NASA pada babi :
- Berasal dari bahan alami/organik, bukan dari bahan- bahan kimia atau sintetik
- Merupakan pakan tambahan yang berperan sebagai sumber protein, mineral dan vitamin.
- Mampu menggantikan pemberian vitamin dan mineral kimia/sintetik
- Meningkatkan nafsu makan
- Mempercepat adaptasi babi terhadap pakan, pada saat pertama kali masuk kandang.
- Mengurangi kestresan pada babi baik pada saat masuk kandang pertama kali, setelah babi divaksinasi atau saat babi dalam proses pengobatan
- Mempercepat pertumbuhan babi, dalam waktu 6 - 7 bulan, sudah mampu mencapai berat badan 70 - 80 kg per ekor
- Mengurangi bau kotoran
- Meningkatkan kesehatan babi
- Meningkatkan kualitas daging babi dengan bentuk lebih padat dan rendah lemak.

Tanya : Produk NASA untuk ayam bebek petelur apa saja? Bagaimana manfaatnya?

Jawab : Produk yang digunakan : Viterna, POC NASA Kandungan Viterna, POC NASA : Protein, mineral, vitamin yang berasal dari bahan- bahan organik/alami, bukan kimia/sintetik. Cara pemakaian : 2 produk tersebut dicampur menjadi 1 larutan terbih dahulu. Dosis : 1 tutup botol campuran 3 produk NASA tersebut tersebut, dicampur pada pakan basah/komboran sebanyak 10 - 15 kg Waktu pemberian : Diberi 3 hari sekali. Pagi atau sore hari

Keunggulan Produk NASA pada bebek petelur :
- Berasal dari bahan alami/organik, bukan dari bahan- bahan kimia atau sintetik
- Mampu menggantikan pemberian vitamin dan mineral kimia/sintetik
- Meningkatkan nafsu makan
- Mengurangi kestresan pada bebek, baik pada saat masuk kandang pertama kali, setelah bebek divaksinasi atau saat bebek dalam proses pengobatan
- Meningkatkan produksi telur bebek 40 – 50% per harinya, dibandingkan yang tidak menggunakan produk NASA pada masa berproduksi telur.
- Angka kematian : 2 – 4%
- Mengurangi bau kotoran
- Meningkatkan kesehatan bebek

Tanya : Produk NASA untuk bebek pedaging apa saja? Bagaimana manfaatnya?

Jawab : Produk yang digunakan : Viterna, POC NASA, Hormonik Kandungan Viterna, POC NASA, Hormonik : Protein, mineral, vitamin yang berasal dari bahan-bahan organik/alami, bukan kimia/ sintetik. Cara pemakaian : 3 produk tersebut dicampur menjadi 1 larutan terbih dahulu. Dosis : 1 tutup botol campuran 3 produk NASA tersebut, dicampur pada pakan basah/komboran sebanyak 10 - 15 kg . Waktu pemberian : Pagi dan sore hari

Keunggulan Produk NASA pada bebek pedaging :
- Berasal dari bahan alami/organik, bukan dari bahan- bahan kimia atau sintetik
- Mampu menggantikan pemberian vitamin dan mineral kimia/sintetik
- Meningkatkan nafsu makan
- Mengurangi kestresan pada bebek, baik pada saat masuk kandang pertama kali, setelah bebek divaksinasi atau saat bebek dalam proses pengobatan
- Mempercepat waktu panen bebek, rata-rata pada umur 42 hari sudah mencapai 1,3 kg per ekor.
- Angka kematian : 2 – 4%
- Mengurangi bau kotoran
- Meningkatkan kesehatan bebek

Tanya : Produk NASA untuk kuda apa saja? Bagaimana manfaatnya?

Jawab : Produk yang digunakan : Viterna, POC NASA Kandungan Viterna, POC NASA : Protein, mineral, vitamin yang berasal dari bahan- bahan organik/alami, bukan kimia/sintetik. Cara pemakaian dan dosis : Viterna dan POC NASA, masing-masing setengah tutup dicampur pada pakan basah/komboran sebanyak 6-7 kg, diberi setiap hari. Waktu pemberian : Pagi atau sore hari. Pemberian produk NASA tidak menyebabkan kemajiran/kemandulan atau keguguran. Untuk kuda yang sedang bunting, pemberian produk NASA dapat diberikan setiap hari selama 4 bulan kebuntingan pertama. Selanjutnya untuk umur kebuntingan 5 bulan sampai melahirkan, produk NASA dapat diberi 3 hari sekali sebagai pakan pelengkap untuk memenuhi kebutuhan nutrisi pada induk kuda.

Keunggulan Produk NASA pada kuda :
- Berasal dari bahan alami/organik, bukan dari bahan- bahan kimia atau sintetik
- Merupakan pakan tambahan yang berperan sebagai sumber protein, mineral dan vitamin.
- Mampu menggantikan pemberian vitamin dan mineral kimia/sintetik
- Meningkatkan nafsu makan
- Mempercepat adaptasi kuda terhadap pakan, pada saat pertama kali masuk kandang.
- Mengurangi kestresan pada kuda, baik pada saat masuk kandang pertama kali, setelah kuda divaksinasi atau saat kuda dalam proses pengobatan
- Mempercepat pertumbuhan kuda
- Mengurangi bau kotoran
- Meningkatkan kesehatan kuda
- Meningkatkan kualitas daging kuda dengan warna lebih merah, padat dan rendah lemak.

Tanya : Produk NASA untuk sapi potong apa saja? Bagaimana manfaatnya?

Jawab : Produk yang digunakan : Viterna, POC NASA Kandungan Viterna, POC NASA : Protein, mineral, vitamin yang berasal dari bahan- bahan organik/alami, bukan kimia/sintetik. Cara pemakaian dan dosis : Viterna dan POC NASA, masing-masing setengah tutup dicampur pada pakan basah/komboran sebanyak 6-7 kg, diberi setiap hari. Waktu pemberian : Pagi atau sore hari. Pemberian produk NASA tidak menyebabkan kemajiran/kemandulan atau keguguran. Untuk sapi yang sedang bunting, pemberian produk NASA dapat diberikan setiap hari selama 5 bulan kebuntingan pertama. Selanjutnya untuk umur kebuntingan 6 bulan sampai melahirkan, produk NASA dapat diberi 3 hari sekali sebagai pakan pelengkap untuk memenuhi kebutuhan nutrisi pada induk sapi.

Keunggulan Produk NASA pada sapi potong :
- Berasal dari bahan alami/organik, bukan dari bahan- bahan kimia atau sintetik
- Merupakan pakan tambahan yang berperan sebagai sumber protein, mineral dan vitamin.
- Mampu menggantikan pemberian vitamin dan mineral kimia/sintetik
- Meningkatkan nafsu makan
- Mempercepat adaptasi sapi terhadap pakan, pada saat pertama kali masuk kandang.
- Mengurangi kestresan pada sapi, baik pada saat masuk kandang pertama kali, setelah sapi divaksinasi atau saat sapi dalam proses pengobatan
- Mempercepat pertumbuhan sapi. Salah satu contoh : hasil daging yang diperoleh dengan berat hidup 390 kg sebesar 160 kg (41%)
- Mengurangi bau kotoran
- Meningkatkan kesehatan sapi
- Meningkatkan kualitas daging sapi dengan warna lebih merah, padat dan rendah lemak.

Tanya : Produk NASA untuk sapi perah apa saja? Bagaimana manfaatnya?

Jawab : Produk yang digunakan : Viterna, POC NASA Kandungan Viterna, POC NASA : Protein, mineral, vitamin yang berasal dari bahan- bahan organik/alami, bukan kimia/sintetik. Cara pemakaian dan dosis : Viterna dan POC NASA, masing-masing setengah tutup dicampur pada pakan basah/komboran sebanyak 6-7 kg, diberi setiap hari. Waktu pemberian : Pagi atau sore hari. Pemberian produk NASA tidak menyebabkan kemajiran/kemandulan atau keguguran. Untuk sapi yang sedang bunting, pemberian produk NASA dapat diberikan setiap hari selama 5 bulan kebuntingan pertama. Selanjutnya untuk umur kebuntingan 6 bulan sampai melahirkan, produk NASA dapat diberi 3 hari sekali sebagai pakan pelengkap untuk memenuhi kebutuhan nutrisi pada induk sapi.

Keunggulan Produk NASA pada sapi perah :
- Berasal dari bahan alami/organik, bukan dari bahan- bahan kimia atau sintetik
- Merupakan pakan tambahan yang berperan sebagai sumber protein, mineral dan vitamin.
- Mampu menggantikan pemberian vitamin dan mineral kimia/sintetik
- Meningkatkan nafsu makan
- Mempercepat adaptasi sapi terhadap pakan, pada saat pertama kali masuk kandang.
- Mengurangi kestresan pada sapi, baik pada saat masuk kandang pertama kali, setelah sapi divaksinasi atau saat sapi dalam proses pengobatan
- Meningkatkan kualitas susu. Total solid susu rata-rata mencapai 12, Kadar lemak susu : 3,9 – 4 Jumlah produksi susu rata-rata mencapai 15 liter perhari, dengan jenis sapi yaitu Peranakan Friesian Holstein (PFH)
- Mempercepat pertumbuhan sapi
- Mengurangi bau kotoran
- Meningkatkan kesehatan sapi
- Meningkatkan kualitas daging sapi dengan warna lebih merah, padat dan rendah lemak.

Tanya : Produk NASA untuk ayam petelur atau puyuh apa saja? Bagaimana manfaatnya?

Jawab : Produk yang digunakan : Viterna, POC NASA Kandungan Viterna, POC NASA : Protein, mineral, vitamin yang berasal dari bahan- bahan organik/alami, bukan kimia/sintetik. Cara pemakaian : 2 produk tersebut dicampur menjadi 1 larutan terbih dahulu. Dosis : 1 tutup botol campuran 2 produk NASA tersebut per 10 liter air minum, diberikan 3 hari sekali. Waktu pemberian : Pagi atau sore hari

Keunggulan Produk NASA pada ayam petelur atau burung puyuh :
- Berasal dari bahan alami/organik, bukan dari bahan- bahan kimia atau sintetik
- Mampu menggantikan pemberian vitamin dan mineral kimia/sintetik
- Meningkatkan nafsu makan
- Mengurangi kestresan pada ayam, baik pada saat masuk kandang pertama kali, setelah ayam divaksinasi atau saat ayam dalam proses pengobatan
- Mengurangi bau kotoran
- Meningkatkan kesehatan ayam
- Mempercepat waktu pertama bertelur. Pada burung puyuh, umur 30 hari sudah mulai bertelur. Pada Ayam petelur, rata-rata umur 4 – 5 bulan sudah mulai bertelur
- Angka kematian : 3 – 5%
- Cangkang telur lebih kuat

Tanya : Bagaimana contoh formulasi pakan untuk ayam petelur yang sudah bertelur tanpa pakan pabrik?

Jawab : Contoh formulasi pakan untuk ayam petelur yang sudah berproduksi/bertelur (umur 23 minggu ke atas) per 100 kg : jagung 50 kg; bekatul 18,4 kg; tepung daun papaya 4,75 kg; tepung biji kapuk 2,75 kg; tepung daun turi 2,25 kg; bungkil kacang tanah 5 kg; tepung ikan 7,8 kg; molase 0,75 kg, premix 0,5 kg, kacang tanah 7,8 kg. Produk NASA untuk ayam petelur, gunakan POC NASA dan VITERNA yang dicampur jadi satu dulu, dosis : 1 tutup botol campuran dari 2 produk tersebut per 10 liter air minum diberikan 3 hari sekali.

Tanya : Bagaiamana contoh pakan untuk puyuh yang sudah bertelur tanpa pakan pabrik?

Jawab : Contoh formulasi pakan untuk puyuh yang sudah berproduksi/bertelur per 100 kg : jagung 36,6 kg; sorgum 6,7 kg; bekatul 24,25 kg; tepung gaplek 2,25 kg; tepung daun pepaya 4,55 kg; bungkil kedelai 9,15 kg; tepung daging bekicot 11,9 kg; tepung daun ubi kayu 4,6 kg. Produk NASA untuk ayam petelur, gunakan POC NASA dan VITERNA yang dicampur jadi satu dulu, dosis : 1 tutup botol campuran dari 2 produk tersebut per 10 liter air minum diberikan 3 hari sekali.

Tanya : Produk NASA yang digunakan untuk merpati yang sudah dewasa?

Jawab : Produk NASA untuk merpati yang sudah dewasa, gunakan POC NASA dan VITERNA yang dicampur jadi satu dulu. Dosis : setengah sendok teh campuran dari 2 produk tersebut dimasukkan pada tempat air minum merpati (30 ml) diberikan 3 hari sekali.

Tanya : Bagaimana contoh pemberian pakan pada kambing atau domba?

Jawab : Bahan pakan yang diberikan kepada kambing atau domba adalah 10% dari berat badan kambing atau domba. Sebagai contoh kambing dengan berat 50 kg maka membutuhkan pakan hijauan seberat 5 kg. Hijauan dapat berbentuk rumput ( rumput lapangan, gajah/kolonjono, king grass) dan daun-daunan (rambanan, legume, semak), dengan perbandingan Rumput : daun = 60 : 40. Pakan selanjutnya adalah pakan penguat (konsentrat) yang berasal dari dedak, bungkil kelapa, ampas singkong, ampas tahu. Konsentrat diberikan 1,5 ? 2 kg/ekor/ hari. Dan pakan pelengkapnya adalah produk NASA, seperti : VITERNA, POC NASA dan HORMONIK, yang dicampurkan pada komboran (konsentrat yang telah diberi air secukupnya) setiap hari.

Tanya : Kapan waktu yang tepat untuk mengkawinkan kambing atau domba?

Jawab : Kambing atau domba dapat dikawinkan apabila kambing atau domba telah menunjukkan tanda-tanda birahi. Waktu perkawinan yang paling baik adalah 12 ? 18 jam setelah tanda- tanda pertama birahi. Campurkan pejantan dan betina yang tengah birahi dalam satu kandang. Tanda-tanda birahi pada kambing atau domba adalah alat kelamin betina terlihat membengkak, basah, merah dan hangat, menggerak-gerkan ekornya, dan apabila dinaikkan pejantan atau ternak lain, terlihat gelisah dan nafsu makan menurun. Apabila tidak dikawinkan atau tidak terjadi kebuntingan maka birahi akan muncul dalam jangka waktu 19 hari kemudian.

Tanya : Bagaimana tanda-tanda kambing-domba yang sedang birahi ?

Jawab : Tanda-tanda birahi pada kambing atau domba adalah alat kelamin betina terlihat membengkak, basah, merah dan hangat, menggerak-gerakan ekornya, dan apabila dinaikkan pejantan atau ternak lain, terlihat gelisah dan nafsu makan menurun. Apabila tidak dikawinkan atau tidak terjadi kebuntingan maka birahi akan muncul dalam jangka waktu 19 hari kemudian.

Tanya : Bagaimana tanda-tanda kebuntingan pada kambing atau domba?

Jawab : Setelah kambing-domba betina dikawinkan, dalam keadaan normal, akan terjadi pembuahan dan diikuti proses kebuntingan. Tanda-tanda kebuntingan ditunjukkan dengan : tidak terlihatnya tanda-tanda birahi pada siklus berikutnya (19 hari setelah perkawinan), membesarnya perut sebelah kanan, ambing menurun, sering menggesekkan badannya ke dinding, dan kambing tampak lebih tenang.

Tanya : Berapa lama masa kebuntingan pada kambing dan domba?

Jawab : Masa kebuntingan kambing dan domba kurang lebih 150 hari (5 bulan)

Tanya : Bagaimana perawatan kambing yang sedang bunting?

Jawab : Perawatan kambing yang sedang bunting :
1) Memberikan pakan dengan kuantitas dan kualitas yang lebih baik, terutama 3 bulan sebelum dan sesudah melahirkan;
2) Menjaga kebersihan kandang;
3) Menjaga keselamatan dalam kandang, misalnya jangan sampai kambing terperosok yang akan mengakibatkan keguguran;
4) Mencukur bulu pada induk domba yan g bunting muda, agar melancarkan pembuangan panas dan mencegah jamur dan parasit lain berkembang biak.

Tanya : Berapa jarak antar kelahiran yang baik untuk kambing atau domba?

Jawab : Jarak antar kelahiran yang diharapkan adalah 8 bulan. Dalam 2 tahun kambing-domba dapat beranak sebanyak 3 kali, dengan jumlah anak kelahiran adalah 2 ekor, maka dalam 2 tahun tersebut, jumlah kambing atau domba akan bertambah 6 ekor.

Tanya : Berapa kebutuhan air untuk kambing atau domba?

Jawab : Kebutuhan air ideal untuk kambing atau domba sekitar 1,5 - 2,5 liter per hari, tetapi sebaiknya air minum untuk kambing atau domba diupayakan selalu ada (ad libitum)

Tanya : Bagaimana mengobati kembung pada kambing dengan obat tradisional?

Jawab : Pengobatannya ada beberapa alternatif sebagai berikut:
1) Campuran minyak kelapa dan parutan jahe dioleskan pada bagian perut yang menonjol;
2) Kapur sirih digosok-gosokkan pada bagian perut;
3) Kopi hangat diminumkan pada ternak;
5) 10 asam jawa yang dimasak ke dalam air hangat, ditambahkan gula merah dan 5 buah kunyit yang digerus, aduk sampai rata dan diminumkan pada ternak.

Tanya : Bagaimana mengobati cacingan pada kambing dengan obat tradisional?

Jawab : Pengobatannya ada beberapa alternatif sebagai berikut :
1) Buah pinang ditumbuk dan dicampur air;
2) Temu ireng dan buah kelapa muda diparut kemudian dikeringkan. Campuran tersebut kemudian disuapkan pada ternak sehari sekali;
3) Untuk cempe: Jantung pisang hijau dimasak dengan air sampai mendidih dan air tersebut diminumkan pada ternak.

Tanya : Bagaimana mengobati luka pada kulit kambing dengan obat tradisional?

Jawab : Pengobatannya ada beberapa alternatif sebagai berikut :
1) daun sirih diperas airnya digunakan untuk membersihkan luka;
2) Daun tembakau diberi air dan diperas, dicampur kapur sirih;
3) Biji pinang ditumbuk, dicampur tawas dan kapur sirih.Dibubuhkan pada luka;
4) Tokek dipanggang, diberikan pada ternak yang terserang kutu;
5) Daun ketapang dibubuhkan pada daerah yang terserang gudig;
6) Tumbukan abu dengan minyak kelapa dioleskan pada luka.

Tanya : Bagaimana mengobati keracunan pada kambing dengan obat tradisional?

Jawab : Keracunan ringan diminumi segelas minyak tanah atau diminumi air kelapa hijau sebanyak-banyaknya. Keracunan insektisisda diminumi santan kelapa hangat.
SEMOGA ARTIKEL FAQ PETERNAKAN DIATAS BERMANFAAT.

FAQ PERIKANAN

NASA

Tanya : Bagaimana mengatasi penyakit karena jamur pada ikan air tawar ?

Jawab : Penyakit infeksi yang disebabkan oleh parasit, cendawan, atau hama dapat ditanggulangi dengan menggunakan bahan kimia atau disinfektan dan insektisida. Disinfektan yang biasa digunakan adalah benzalkonium chloride, chlorine, formaldehyde, dan iodine. Dalam pemberian antibiotika maupun disinfektan, yang terpenting dan harus diperhatikan adalah dosis dan cara pemakaian serta waktu henti obatnya (with drawal time). Pemberian TON baik sebelum maupun selama budidaya berlangsung akan membantu mengurangi resiko pertumbuhan jamur di air kolam.

Tanya : Bagaimana cara pemberian produk NASA pada budidaya rumput laut lepas pantai?

Jawab : Untuk budidaya rumput laut di lepas pantai, aplikasi produk NASA yang bisa dilakukan adalah dengan perendaman bibit sebelum ditanam. Produk NASA yang bisa dipakai adalah POC NASA dan HORMONIK, dengan dosis ? botol POC NASA dan ? botol HORMONIK dilarutkan dalam 100 liter air, kemudian larutan tersebut dipakai untuk merendam bibit selama 4 jam. Setelah direndam bibit bisa disemai di persemaian.

Tanya : Bagaimana cara menghitung jumlah pakan pada budidaya ikan ?

Jawab : Jumlah pakan ikan per hari secara teknis adalah 3% dari bobot total ikan (biomas) yang ada di kolam pada saat itu. Sebagai contoh jika jumlah bibit ikan yang ditebar 10.000 dengan bobot rata-rata 100 gram, dengan asumsi tingkat kehidupan 80%, maka jumlah pakan yang diperlukan per hari adalah :

1. Jumlah ikan & n bsp; = 80% X 10.000 = 8.000 ekor
2. Berat ikan di kolam (biomas) = 8.000 X 0.1 = 800 kg
3. Jumlah pakan & n bsp; = 3% X 800 = 24 kg per hari

Dalam prakteknya, jumlah pemberian pakan disesuaikan dengan kemampuan makan ikan pada saat itu. Untuk pakan yang tenggelam harus dicek dengan anco (semacam ayakan). Caranya dengan menaruh kira-kira 10% dari pakan yang ditebarkan dalam anco tersebut, dalam waktu tertentu anco diangkat. Jika pakan dalam anco habis, berarti jumlah pakan yang ditebarkan sesuai dengan kemampuan makan ikan, namun jika masih sisa maka pakan yang ditebarkan terlalu banyak sehingga perlu dikurangi. Untuk pakan terapung pengamatan akan lebih mudah dengan melihat respon ikan terhadap pakan yang ditebar.

Tanya : Berapa kepadatan kolam ikan lele yang ideal per meter perseginya ?

Jawab : Kepadatan tebar lele yang ideal sebenarnya bervariasi antara 100 sampai 150 ekor per meter persegi. Jika terlalu jarang maka akan tercipta ruang gerak yang terlalu lebar, sehingga ikan akan lebih banyak bergerak yang akan menggunakan energy dari pakan. Hal ini tentu akan mengurangi nutrisi pakan untuk pembentukan daging. Jika terlalu padat, efeknya adalah resiko kanibalis me dan pertumbuhan yang tidak rata (variasi).

Tanya : Bagaiman cara mengatasi kanibal pada ikan lele yang sering terjadi ?

Jawab : Kanibal pada lele disebabkan oleh dua hal, yaitu pakan yang kurang atau padat tebar yang terlalu tinggi. Sehingga untuk mengatasinya harus disesuaikan dengan penyebabnya tersebut. Jika kurang pakan yang maka pakan harus ditambah sampai maksimal 2,5% dari berat badan per hari. Atau secara mudahnya dengan melihat respon ikan terhadap pakan yang kita tebarkan. Jika terlalu padat (lebih dari 150 ekor per meter persegi) maka harus dikurangi dengan menempatkan lele yang berkukuran sama.

Tanya : Bagaiamana mengatasi jamur pada ikan air tawar ?

Jawab : Penyakit infeksi yang disebabkan oleh parasit, cendawan, atau jamur dapat ditanggulangi dengan menggunakan bahan kimia atau disinfektan dan insektisida. Disinfektan yang biasa digunakan adalah benzalkonium chloride, chlorine, formaldehyde, dan iodine. Dalam pemberian antibiotika maupun disinfektan, yang terpenting dan harus diperhatikan adalah dosis dan cara pemakaian serta waktu henti obatnya (with drawal time).

Tanya : Budidaya lele tahap apa yang paling menguntungkan ?

Jawab : Budidaya lele dapat digolongkan menjadi beberapa tahap yaitu tahap pembenihan, tahap pendederan dan tahap pembesaran yang masing-masing punya resiko dan keuntungan sendiri. Tahap pembenihan mempunyai resiko dan tingkat kesulitan yang besar namun juga menjanjikan keuntungan yang besar pula. Tahap pendederan punya resiko dan kesulitan sedang, namun keuntungan juga sedang- sedang saja. Tahap pembesaran punya kesulitan dan resiko besar namun tingkat keuntungan relatif kecil.

Tanya : Apa fungsi pemberian kapur pada budidaya perikanan ?

Jawab : Pemberian kapur yang wajib dilakukan adalah setelah panen pada saat persiapan lahan untuk budidaya berikutnya. Kapur yang bagus diberikan adalah Dolomit dan Zeolit, karena disamping mengandung unsur Ca untuk menetralkan pH, namun juga mengandung unsure lain yang bermanfaat bagi lingkungan tambak. Dosis pemberian kapur adalah 1 ton per hekta atau menyesuaikan dengan pH setempat. Pengapuran selanjutnya dilakukan selama budidaya berlangsung tiap memasukkan air baru atau pada saat kualitas air jelek.

Tanya : Pada budidaya udang windu sering terjadi kematian pada umur 15 hari. bagaimana mengatasi hal tersebut ?

Jawab : Kematian pada umur muda disebabkan tambak sudah tidak mampu lagi menyangga kehidupan di atasnya. Hal itu disebabkan oleh banyak factor, bisa dari pencemaran industry, penumpukan berbagai senyawa beracun sisa budidaya, kerusakan tanah dan lain-lain. Cara mengatasi adalah dengan melakukan teknik budidaya yang benar, yaitu dilakukan pembuangan lumpur hitam, pembalikan tanah, pengapuran dan pemupukan. Teknologi TON dari NASA sangat berperan dalam hal itu, yang dapat diaplikasikan pada tahap pemupukan tersebut. Pada tambak-tambak yang menggunakan teknik budidaya yang benar ditambah dengan perlakuan TON ternyata mampu tetap subur dan bisa digunakan untuk budidaya sampai sekarang.

Tanya : Pak apa sebabnya jika terjadi air kolam berbusa, bagaimana cara mengatasi hal tersebut ?

Jawab : Kolam yang berbusa disebabkan oleh oleh bebarapa sebab yaitu matinya plankton dalam waktu bersamaan dalam jumlah besar dan penumpukan bahan organic yang terlalu tinggi. Cara mengatasinya dengan pembuangan lumpur hitam pada waktu selesai panen, selama budidaya diatasi dengan penaburan kapur dolomite atau zeolit secara teratur. Perlakuan TON selama budidaya juga dapat mengatasi persoalan tersebut, oleh karena itu TON perlu diaplikasikan selama budidaya berlangsung.

Tanya : Apakah bisa produk NASA dicampur dengan antibiotik dan vaksin dalam penggunaannya ?

Jawab : Produk NASA untuk perikanan berupa VITERNA, POC NASA dan HORMONIK adalah bahan organic murni dan bersifat seperti pakan biasa, sehingga aplikasinya bisa dicampur dengan antibiotic dan vaksin.

Tanya : Apakah produk NASA dapat mengatasi penyakit bintik putih pada udang windu ?

Jawab : Penyakit bintik putih pada udang windu adalah penyakit karena serangan virus SEMBV (Systemic Ectodermal Mesodermal Baculo virus), yang mengakibatkan penyakit penurunan daya tahan tubuh udang sehingga udang mudah sekali sakit dan mati. Sampai saat ini belum ada obat yang bisa menyembuhkan penyakit tersebut. Yang dapat kita lakukan adalah mencegah virus tersebut masuk ke kolam budidaya kita. Caranya dengan mencegah masuknya hewan pembawa (carrier) kepiting, udang liar masuk ke kolam budidaya kita. Produk NASA baik TON maupun VITERNA atau POC NASA memang bukan obat, tetapi mampu mengurani efek serangan virus tersebut dengan meningkatkan daya tahan tubuhnya.

Tanya : Bagaimana mengatasi udang windu yang stress ?

Jawab : Udang windu stress banyak sebabnya, bisa karena kurang pakan, karena perubahan kualitas air, bisa karena cuaca yang kurang baik dan sebagainya. Sehingga cara mengatasinya juga harus sesuai dengan penyebabnya. Namun demikian kita bisa membuat udang mempunyai daya tahan yang tinggi dengan memberi pakan yang cukup dan berkualitas. Produk NASA baik TON maupun VITERNA atau POC NASA mampu meningkatkan daya tahan dari segi kualias air yang baik dan konsumsi nutrisi yang berkualitas.

Tanya : Pak jika kita menggunakan pelet dengan kadar protein 20% kemudian dicampur dengan produk NASA, apakah hasilnya akan sama dengan ikan yang diberi pakan dengan protein 30% ?

Jawab : Hasil aplikasi di lapangan menunjukkan bahwa penggunaan produk NASA mampu meningkatkan hasil panen walaupun hanya menggunakan pakan buatan sendiri atau pakan yang harganya rendah. Hal itu bisa tercapai karena produk NASA menambah kandungan nutrisi di pakan yang diberikan. Akan tetapi jika menggunakan pakan yang lebih bagus, maka hasilnya juga jauh lebih baik, karena disamping menambah kandungan pakan, produk NASA juga berfungsi meningkatkan efisiensi penggunakan zat gizi di pakan.

Tanya : Jika kolam tidak bisa dikeringkan, apa akibatnya, apakah produk NASA bisa mengatasi masalah tersebut ?

Jawab : Jika tidak bisa dikeringkan, maka tanah dasar kolam akan menjadi lebih asam. Hal itu tentu akan sangat merugikan bagi ikan maupun udang yang dipelihara. Cara mengatasinya adalah dengan pemberian kapur dolomite atau zeolit dengan dosis yang disesuaikan dengan keasamannya. Pemberian TON secara kontinyu dapat mengurangi kadar keasaman tersebut, namun akan lebih efektif jika tetap digunakan kapur seperti di atas.

Tanya : Jika kita pakai VITERNA dicampur dengan 1 kg pakan ikan, apakah tidak over dosis ?

Jawab : VITERNA adalah bahan organic murni, sehingga sebenarnya tidak ada kata over dosis karena prinsip kerja VITERNA seperti pakan biasa. Banyak pengguna yang juga memakai dosis tersebut dan tidak terjadi masalah pada ikannya.

Tanya : Bagaiman aplikasi TON pada kolam dari semen atau terpal ?

Jawab : Pada kolam semen atau terpal, maka tidak diperlukan pengolahan lahan seperti di lahan tanah, oleh karena itu perlakuan TON hanya dilakukan setelah isi air. Perlakuan pertama yaitu setelah pembersihan selesai dilakukan, isi kolam diisi air setinggi 20 cm, tebarkan/ siramkan TON dengan dosis 1 kg per hektar (satu sendok makan penuh per 100 m2), setelah itu air dibiarkan selama 3 hari, setelah itu diisi penuh untuk keperluan budidaya. Perlakuan berikutnya dilakukan setelah ikan berumur 15 hari dengan dosis yang sama dan diulang setiap 15 hari untuk menjaga kualitas air kolam budidaya.

Tanya :Bagaimana perlakuan terhadap air kolam yang baru saja kena hujan deras dalam waktu yang lama ?

Jawab : Sifat air hujan yang kurang baik bagi kehidupan ikan adalah keasaman yang agak tinggi yang bisa meningkatkan resiko tumbuhnya jamur dan bibit penyakit lain. Untuk mengatasinya adalah dengan cara pembuangan air bagian atas kolam kira-kira setinggi 10 ? 20 cm. Agar keasamannya netral, beri kapur dolomite atau zeolit dengan dosis 500 kg perhektar.

Tanya : Berapa dosis penggunaan VITERNA dan POC NASA serta HORMONIK pada budidaya ikan nila, bagaimana cara aplikasi yang efektif ?

Jawab : Jika menggunakan ketiga produk tersebut, cara pencampurannya adalah : VITERNA dan POC NASA masing-masing satu botol dicampur menjadi satu, kemudian campuran tersebut ditambah dengan 1 - 2 tutup botol HORMONIK. Sedangkan dosis penggunaannya sama saja untuk semua jenis ikan maupun udang, yaitu 1 tutup botol campuran tersebut ditambah dengan 0,5 sampai 1 liter air yang kemudian dicampur dengan 2 ? 3 kg pakan ikan.

Tanya : Setelah ikan ditebar, apa tidak berbahaya jika TON ditebarkan ke air kolam ?

Jawab : TON tetap bisa diberikan walaupun sudah ada ikannya. Aplikasi dengan dilarutkan dahulu kemudian disiramkan ke air kolam, dengan dosis 1 kg per hektar tiap 15 hari sekali. Fungsi perlakuan pada tahap ini adalah untuk mempertahankan kualitas air agar tetap bagus selama budidaya berlangsung.

Tanya : Bagaimana pemberian TON pada pengolahan dasar dan pemeliharaan di lahan tambak udang?

Jawab : Aplikasi pada saat Persiapan Kolam/sebelum isi air

- Dosis ; 2,5 kg ( 10 botol ukuran 250 g)

- Aplikasi TON yang pertama dilakukan di tanah dasar kolam/tambak pada saat pengeringan setelah dipanen. TON berbentuk Granule atau butiran-butiran kecil sehingga aplikasinya dengan cara ditabur ke tanah secara merata, atau bisa dilarutkan dulu baru kemudian disiramkan merata ke tanah dasar kolam.

- Aplikasi TON dilakukan sebelum dilakukan pengapuran. Menurut teknis yang benar, setelah diaplikasikan TON kemudian dilakukan pengapuran dengan kapur dolomit dengan dosis 1 ton per hektar (100 kg per 1000 m2) atau sesuai dengan pH aktual, setelah itu kolam dibiarkan 2-3 hari, kemudian air dimasukkan setinggi mata kaki dahulu, biarkan selama 3 hari untuk TON bekerja, baru kemudian air dimasukkan sampai penuh (kedalaman 100 – 120 cm).

- Fungsi aplikasi TON pada saat pengeringan ini adalah untuk menetralkan berbagai gas dan senyawa beracun sisa pembusukan bahan organik yang dihasilkan oleh budidaya sebelumnya yaitu amoniak dan H2S.

- Selain sebagai penetral senyawa atau gas beracun tersebut, TON juga berfungsi menumbuhkan plankton yang berguna sebagai pakan alami ikan/udang.

Aplikasi selama budidaya belangsung

- Selama budidaya berlangsung, TON juga harus diberikan secara periodic (rutin) ke air kolam atau tambak.

- TON ditaburkan/disiramkan ke air kolam tiap 15 sampai 20 hari sekali.

- Dosis : 500 g (2 botol) tiap kali aplikasi.

- Siramkan atau taburkan merata ke air kolam.

- Fungsinya terutama untuk mempertahankan kualitas air agar tidak terlalu menurun secara drastis karena pembentukan senyawa atau gas yang beracun tadi. Selain itu TON juga berfungsi menumbuhkan dan menyuburkan plankton yang baru sehingga ketersediaan plankton di tambak selalu terjaga.

Senin, 21 Desember 2015

AYLA BREAST CARE KENCANGKAN PAYUDARA SECARA ALAMI, INDAH DAN PROPORSIONAL

NASA

Ayla Breast Care kencangkan payudara secara alami dan indah menggairahkan percayakan denga Ayla Breast care. Memiliki payudara yang besar, ranum dan kencang tentunya menjadi dambaan setiap wanita bahkan juga pasangan hidup anda tentunya.

Banyak para wanita rela melakukan operasi pembesaran payudara denagan harapan lebih indah, menarik dan memikat sekalipun operasinya itu sangat beresiko. Makanya cara instan seperti ini tentunya dapat berakibat buruk bagi kesehatan wanita, khususnya bagi ibu-ibu yang memiliki bayi.

NASA menghadirkan cara alami untuk memberikan keamanan dan kenyamanan untuk kaum wanita yang menginginkan payudaranya menjadi kencang dan proporsional secara alami yakni dengan AYLA BREAST CARE.

AYLA BREAST CARE merupakan cream pengencang payudara yang memiliki bahan aktif dari extrak pueraria marifica. Dimana tanaman jenis umbi-umbian ini mengandung phytoestrogen tertinggi dibanding tanaman lainnya. Phytoestrogen adalah zat yang sangat penting untuk perawatan kulit dan mengencangkan payudara.

Meskipun banyak beredar dipasaran produk pengencang dan pembesar payudara tentu produk kami adalah produk yang sangat berbeda dimana kelebihan Ayla Breast care adalah :

1. Tidak sekedar mengencangkan, namun juga merawat dan menjaga payudara
2. Sangat aman, karena ada BPOM NA 181 401 004 62
3. Melancarkan peredaran darah dalam payudara
4. Memelihara kesehatan payudara
5. Memakai teknologi Nano dalam proses produksinya.

Dengan memakai teknologi nano pemakaian ayla Breast care lebih hemat, dengan pemakaian yang tidak banyak tapi cara kerja yang sangat efektif.

Selain itu pemakain produk ini juga sangat sederhana yakni dengan mengoleskan secara merata pada payudara dan pijat lembut melingkar kearah luar dari bawah keatas sampai krim ayla breast care meresap kedalam kulit. TANYA JAWAB AYLA BREAST CARE dan CARA PAKAI AYLA BREAST CARE

Untuk Mendapatkan AYLA BREAST CARE Asli bisa menghubungi Agen Resmi PT. NASA dengan ID N-382882
BUDIANTO TELP/WA : 0819 0263 9545
SOFIYAH TELP ONLY : 0857 1027 6787 PIN BBM : D12E5916

Jumat, 18 Desember 2015

TUBUH LANGSING SEHAT DENGAN PELANGSING EXPRESS NASA

NASA

TUBUH LANGSING SEHAT TANPA RIBET DENGAN PAKET LANGSING EKSPRESS PESAN SEKARANG JUGA..!!!

INGIN menurunkan berat badan dengan cara mudah dan sehat? Temukan solusinya bersama Paket Langsing Ekspress.

Paket Pelangsing Ekspress, solusi diet dan menguruskan badan dengan cepat, sehat, aman. Paket Pelangsing Ekspress merupakan formula herbal berbahan serat alami yang tidak hanya berkhasiat melangsingkan tubuh, tetapi juga menjaga kesehatan pencernaan. Menurunkan berat badan dengan cara mudah dan sehat, tanpa olahraga, TANPA EFEK SAMPING...

Paket Pelangsing Ekspress terdiri dari 4 produk :

NASA

• Acaiplus 60 kapsul 2x1 kapsul sehari
• Extrak Slim 21 Sachet 3x1 Sachet sehari
• Hu Whang Tea 1 sachet sehari 3 kali seduh
• Serbuk Beras merah 250 gram 3x sehari 2 sendok makan + air hangat

Manfaat keseluruhan dari Paket Pelangsing Ekspress :

• Menurunkan kadar kolesterol.
• Menurunkan tekanan darah dan kadar gula dalam darah.
• Antikanker.
• Memperlancar sirkulasi darah.
• Membantu fungsi ginjal serta meningkatkan konsentrasi.
• Membakar Lemak Secara Cepat.
• Menekan Nafsu Makan.
• Meningkatkan Daya Tahan Tubuh.
• Menjaga Kesehatan Jantung.
• Sebagai Antimikroba.
• Sebagai Anti Tumor.
• Memperlancar pencernaan,membunuh bakteri disentri memiliki fungsi antioksidan dan melarutkan l emak, dan masih banyak lagi manfaat kesehatan lainnya.

NASA

NB : • Paket Pelangsing Express menurunkan berat badan 3-5 kg dalam 2 minggu !!!
• 1 paket pelangsing express nasa kurang lebih dikonsumsi untuk 2 minggu
• Untuk hasil maksimal disarankan untuk melanjutkan ke paket-paket berikutnya sampai keinginan berat badan yang ideal tercapai.

Silahkan order produk yang anda butuhkan di Toko Online kami !!!

PEMESANAN PAKET PELANGSING EXPRESS NASA HUBUNGI :
AGEN RESMI DISTRIBUTOR NASA JAKARTA N-382882
BUDIANTO : 0819 0263 9545 TELP/WA
SOFIYAH : 0857 1027 6787 PIN BBM : D12E5916

CARA MENGATASI KEPUTIHAN BERLEBIHAN DAN MERAPATKAN VAGINA

NASA
Gambar Tidak Percaya Diri Karena Keputihan

Cara Mengatasi Keputihan Berlebih Dan Merapatkan Vagina - Sebuah kata mutiara mengatakan,”knowing yourself is the beginning of all wisdom”, yang maknanya adalah memahami diri kita sendiri adalah awal dari segala kebijaksanaan, dimana dari kata mutiara tersebut kita dituntut harus mengerti diri kita sendiri terutama tubuh kita, sehingga kita dapat menentukan langkah bijaksana seperti apa yang dapat kita gunakan untuk menjaga dan merawatnya.

Sebelumnya, salam kenal bunda dan sista dari kami, berbicara mengenai tubuh wanita, salah satu hal yang paling penting untuk diperhatikan adalah organ kewanitaan. Banyak wanita yang tidak mengerti mengenai satu bagian itu sehingga mendapati berbagai masalah, contohnya keputihan, bau tak sedap, gatal-gatal, bahkan penyakit yang tidak kita sangka-sangka akan kita alami seperti kanker serviks, myoma, dan lain-lainnya. Gangguan tersebut tentunya akan berpengaruh juga terhadap hubungan keharmonisan keluarga untuk yang sudah menikah, yaitu akan memberikan rasa tidak nyaman dan tidak percaya diri saat berhubungan. Selain itu, wanita yang sudah menikah juga biasanya mengalami hal ini, yaitu vagina kendor dan tidak keset lagi, sehingga akan mengurangi kenikmatan dalam berhubungan badan dengan suami. Banyak ternyata permasalahan di organ kewanitaan kita ya Bunda dan Sista.. Selain keputihan yang berbau tak sedap atau anyir apa saja penyebab dari keputihan tersebut? Dengan mengetahui apa penyebabnya, diharapkan Anda nantinya dapat mengetahui cara untuk mengatasi berbagai macam jenis keputihan. Oleh karena itu yuk Bunda dan Sista simak artikel ini selengkapnya….

PENYAKIT KEPUTIHAN PADA WANITA

Permasalahan yang paling universal yang dialami oleh wanita adalah keputihan. Tentunya sudah banyak yang tahu apa itu keputihan, yaitu suatu penyakit keluarnya cairan berlebih dari lubang vagina. Secara umum keputihan dapat dibagi ke dalam dua klasifikasi, antara lain :

1. Keputihan normal
Keputihan ini merupakan suatu mekanisme tubuh yang alamiah untuk membersihkan diri, mencegah infeksi dan sebagai pelicin, dimana cairan berasal dari lendir endoserviks, jaringan vagina, jaringan leher Rahim dan juga bakteri baik Lactobacillus sp.

2. Keputihan abnormal
Banyak penyebab dari munculnya keputihan pada wanita, antara lain dijelaskan dibawah ini :

- Kebersihan yang kurang, seperti jarang ganti celana dalam, terlalu lama memakai pembalut yang sama saat mentruasi, penggunaan air yang tidak bersih untuk membasuh vagina, dan lain-lainnya.

- Adanya stress berkepanjangan yang mengganggu fungsi hormonal tubuh.

- Mengonsumsi obat-obatan tertentu dalam jangka waktu yang lama, seperti antibiotik.

- Adanya penyakit-penyakit yang bersarang di tubuh host (manusia), seperti kanker serviks

- Adanya penyakit akibat infeksi bakteri seperti Vaginitis, Trichomoniasis, Candidiasis, Gonorrhoe, serta infeksi virus seperti HPV, Herpes, dan AIDS

Jenis keputihan yang abnormal inilah yang patut kita waspadai, karena membawa dampak yang tidak baik untuk tubuh manusia, antara lain adanya rasa tidak nyaman untuk beraktivitas, rasa tidak nyaman saat berhubungan seksual, rasa gatal yang tak tertahankan, memberikan kemungkinan besar adanya gejala penyakit serius, serta dapat menyebabkan penyumbatan yang berdampak pada infertilitas ( kemandulan).

CIRI-CIRI KEPUTIHAN TIDAK NORMAL PADA WANITA

Untuk dapat mengenali ciri-ciri keputihan tidak normal pada wanita, terlebih dahulu Anda perlu mengenali ciri-ciri keputihan yang normal, agar Anda tidak panik jika suatu saat mengalami keputihan yang normal ini, yaitu antara lain:

1. Berwarna bening dengan tekstur cair
2. Tidak memberikan rasa gatal di sekitar vagina
3. Tidak berbau
4. Jumlah cairan sedikit, tidak berlebihan

Sedangkan ciri-ciri keputihan tidak normal antara lain:

1. Berwarna kuning seperti susu atau hijau bahkan hitam dengan tekstur kental
2. Memberikan rasa gatal di sekitar vagina
3. Memberikan rasa panas di sekitar vagina
4. Berbau busuk, atau amis, atau tidak enak
5. Jumlah cairan banyak (berlebih)

CIRI-CIRI KEPUTIHAN TANDA ADANYA PENYAKIT BERBAHAYA

Adanya keputihan tidak normal yang berdampak pada kesehatan, keputihan tersebut dapat menjadi sebuah tanda bahwa tubuh mempunyai penyakit yang ganas, dapat disebabkan bakteri, atau virus. Pada setiap penyakit yang bersarang di tubuh akan memberikan ciri-ciri keputihan yang berbeda-beda. Berikut merupakan ciri-ciri keputihan yang berbahaya baca penjelasanya dibawah ini :

1). Adanya infeksi oleh jamur
Keputihan yang menunjukkan adanya infeksi oleh jamur ditandai dengan cairan bertekstur kental, kekuningan, muncul gatal dan bengkak di vagina, serta menimbulkan rasa nyeri saat berhubungan intim

2). Kanker serviks
Adanya kanker serviks ditandai dengan cairan berwarna sangat cokelat atau kemerahan yang akan diikuti pendarahan sekaligus rasa sakit di rahim

3). Gonorrhoea
Keputihan yang menunjukkan adanya penyaklit ini akan berwarna kekuningan atau kehitaman serta diikuti pendarahan di luar masa haid serta biasanya akan mengakibatkan rasa sakit saat buang air kecil

4). Infeksi oleh bakteri vaginosis (Vaginitis)
Adanya penyakit oleh bakteri ini ditandai dengan cairan berwarna abu-abu, kuning atau putih, berbau amis, gatal, kemerahan dan rasa panas seperti terbakar di sekitar vagina

5). Trichomoniasis
Ditandai dengan cairan berwarna kekuningan atau kehijauan, yang mana akan diikuti rasa gatal dan nyeri pada saat buang air kecil.

Demikian adalah penjelasan mengenai keputihan termasuk penyebab dan ciri-ciri keputihan normal dan keputihan tidak normal. Harapannya adalah setelah membaca penjelasan di atas, Bunda dan Sista dapat mengerti serta dapat membedakan apakah Bunda dan Sista mengalami keputihan yang normal (tidak perlu pengobatan), ataukah keputihan yang abnormal (perlu pengobatan), sehingga Bunda dan Sista mengetahui langkah apa yang akan Anda ambil.

Seperti yang telah dibahas sebelumnya pada artikel di atas, bahwa keputihan tidak normal dapat berdampak pada adanya gatal-gatal di sekitar vagina. Ternyata tidak hanya keputihan saja yang menyebabkan adanya permasalahan gatal-gatal ini, Bunda dan Sista, namun masih banyak penyebab yang lainnya. Untuk mengetahuinya, maka yuk lanjut membaca artikel di bawah ini…

PENYEBAB GATAL-GATAL DI VAGINA

Adapun beberapa penyebab gatal-gatal pada vagina dijelaskan sebagai berikut :

1.) Masalah higienitas
Terkadang, wanita yang memiliki aktivitas banyak dari pagi sampai malam lupa untuk mengganti celana dalamnya, sementara untuk menjaga higienitas dari organ kewanitaan, dianjurkan untuk mengganti celana dalam rutin 2 kali sehari. Selain itu, dianjurkan juga untuk selalu membasuh organ kewanitaan selepas buang ai kecil untuk menjaga kebersihan dan keseimbangan pHnya.

2). Infeksi jamur
Gatal-gatal karena infeksi jamur ini dapat muncul akibat asupan gula yang berlebih, aktivitas seks, penggunaan antibiotic, serta rendahnya system imun. Selain itu, adanya keputihan yang disebabkan infeksi jamur juga dapat menimbulkan gatal-gatal di sekitar vagina

3). Reaksi Alergi
Gatal-gatal juga dapat disebabkan karena penggunaan parfum yang memiliki aroma kuat, lotion atau sabun

4). Penggunaan bahan-bahan kimia yang mengiritasi
Gatal-gatal dapat juga disebabkan karena bahan yang mengiritasi kemungkinan dari sabun tertentu yang terdapat dalam sabun.

Nah Bunda dan Sista, ternyata banyak sekali bukan penyebabnya? Setelah membaca penyebab gatal- gatal di vagina di atas, Bunda masih mau mengabaikan kebersihan organ kewanitaan Anda? Atau Anda masih mau coba-coba menggunakan produk-produk yang dapat mengiritasi vagina? Tentu tidak bukan? Jadi bunda dan Sista, tepat sekali jika setelah kita mengerti bahwa organ kewanitaan kita sangat sensitive terhadap berbagai penyebab gatal, kita melakukan berbagai langkah yang bijaksana untuk menghindari permasalahan tersebut.

Permasalahan organ kewanitaan selanjutnya yang akan dibahas adalah bau tidak sedap yang muncul pada vagina. Seperti halnya pada gatal-gatal di organ kewanitaan, bau tidak sedap ini juga dapat disebabkan oleh adanya keputihan seperti yang telah dijelaskan sebelumnya. Bau tidak sedap ini juga pasti akan berdampak pada kehidupan seorang wanita. Dengan adanya bau tidak sedap, pasti wanita akan merasa tidak percaya diri, baik saat beraktivitas, bergaul ataupun saat berhubungan intim dengan suami. Namun terkadang selain adanya keputihan, ada beberapa dari gaya hidup wanita yang dapat menimbulkan adanya bau tidak sedap ini. Ingin tau kan Bunda dan Sista apa saja penyebab bau tidak sedap di organ kewanitaan yang umum terjadi? Lanjut lagi ya….

PENYEBAB BAU TIDAK SEDAP PADA VAGINA

Adapaun Penyebab bau tak sedap vagina antara lain sebagai berikut :

1). Infeksi jamur
Infeksi jamur dapat berdampak pada munculnya cairan tidak normal yang akan menimbulkan bau tidak sedap pada vagina.

2). Penyakit menular
Adanya penyakit menular seperti gonorrhoe dan klamidia akan menimbulkan bau tidak sedap pada vagina, sehingga harus segera disembuhkan sebelum terjadi komplikasi lebih lanjut

3). Infeksi bakteri
Infeksi bakteri ini disebabkan oleh adanya bakteri jahat yang menyerang bakteri baik dalam tubuh. Jika sudah terinfeksi maka akan muncul bau tidak sedap, biasanya ditandai dengan adanya berbagai macam jenis "keputihan tidak normal" yang bisa anda baca selengkapnya yang telah saya bahas di artikel sebelumnya secara terperinci

4). Kurang menjaga kebersihan
Seperti halnya menjaga kebersihan untuk mencegah gatal-gatal, dianjurkan untuk selalu mengganti celana dalam 2 kali sehari, dan membasuh secara benar vagina setelah buang air kecil dengan menggunakan air bersih

5). Penggunaan pembalut saat menstruasi, atau pantyliner terlalu lama
Penggunaan pembalut yang kotor terlalu lama akan membuat permukaan vagina lembab sehingga memudahkan bakteri atau jamur bersarang.

6). Celana dalam yang tidak menyerap keringat
Adanya keringat yang tertahan, sehingga menimbulkan area lembab merupakan media yang cocok untuk tumbuhnya jamur atau bakteri sehingga sedapat mungkin harus dihindari menggunakan bahan celana ini.

7). Penggunaan sabun khusus vagina terlalu sering
Penggunaan sabun bersifat basa yang terlalu sering di daerah kewanitaan akan mematikan bakteri baik, sehingga dapat memudahkan terjadinya infeksi oleh bakteri jahat dari luar vagina.

Dilihat dari penyebab bau tidak sedap di atas, ternyata gaya hidup wanita besar pengaruhnya. Oleh karena itu, sebagai wanita kita memang harus dituntut lebih bijaksana terhadap apa yang kita lakukan di hidup kita. Kebersihan pangkal kesehatan. Jika ingin mencegah adanya "keputihan" serta bau tidak sedap, yuk Bunda dan Sista jangan sekali-kali mengabaikan kebersihan, terutama kebersihan di organ kewanitaan, karena sekali Anda mengabaikan, hemmm.... tentunya bau tidak sedap akan bersarang di vagina. Tentu tidak mau bukan?

Nah Bunda, untuk melengkapi penjelasan diatas, di bawah ini, adalah ulasan mengenai permasalahan organ kewanitaan yang biasanya dialami oleh Bunda- Bunda yang sudah menikah, yaitu vagina kendor dan tidak keset lagi.

PENYEBAB VAGINA MENJADI KENDUR

Seiring berjalannya usia pernikahan, sebagai seorang istri tentunya ingin agar penampilannya sama seperti pertama kali menikah, sehingga berbagai cara dilakukan wanita agar selalu terlihat cantik dan menarik di depan suami. Namun sangat disayangkan, karena kebanyakan wanita lebih mementingkan penampilan dari luar saja, Hal itu memang penting, namun ada hal yang sama-sama penting untuk diperbaiki, yaitu organ kewanitaan. Berbagai factor penyebab vagina kendor dan vagina tidak keset lagi setelah menikah antara lain :

1). Terlalu sering berhubungan badan
2). Factor Usia
3). Pasca melahirkan
4). Penyakit tertentu

Apa dampaknya jika vagina menjadi kendor? Ternyata banyak sekali dampak negative terkait permasalahan ini. Selain tidak dapat memuaskan suami ketika berhubungan badan, ternyata vagina kendor dapat mengurangi libido dan gairah seksual dari seorang wanita. Hal ini dikarenakan kurangnya kemampuan penetrasi terhadap vagina akibat ruang vagina yang terlalu longgar sehingga mengurangi passion atau gairah saat berhubungan badan. Selain itu, menimbulkan rasa stress pada wanita karena merasa tidak mampu memuaskan suami. Dampak yang lain adalah kemungkinan wanita dapat mengalami apa yang dinamakan inkontinensia atau ketidakmampuan untuk mengontrol buang air kecil ataupun buang air besar, serta seringnya vagina menjadi berbau. Oleh karena itu, perlu langkah bijaksana seorang wanita untuk mengatasi permasalahan vagina longgar tersebut.

SOLUSI MENGOBATI KEPUTIHAN DAN MENYEMPITKAN VAGINA KENDUR

Bunda dan Sista, bagaimana jika Anda mengalami seluruh permasalahan di atas sekaligus pada satu waktu yang sama? Atau mungkin Anda sekarang sedang mengalami salah satu permasalahan tersebut di atas? Bayangkan berapa banyak uang yang harus anda keluarkan untuk berobat sendiri mengobati keputihan, gatal-gatal, bau tidak sedap yang Anda alami, dan berapa uang yang dikeluarkan ketika Anda harus gonta ganti obat karena merasa tidak memberikan pengaruh apa-apa, atau biaya yang mahal yang Anda harus keluarkan untuk menghubungi dokter atau bahkan melakukan operasi untuk menyempitkan atau merapatkan vagina Anda yang kendor, atau mengangkat penyakit-penyakit yang berhubungan dengan organ kewanitaan yang menelan banyak uang tabungan anda. Tidak terbayang betapa sedihnya Anda jika tabungan yang selama ini anda kumpulkan harus habis untuk biaya pengobatan..

Tapi kini Bunda dan Sista tidak perlu khawatir, karena dari sekian banyak permasalahan organ kewanitaan tersebut di atas, telah hadir SATU SOLUSI ampuh untuk mengatasinya, yaitu CRYSTAL-X, yang telah terbukti efektif untuk merapatkan vagina secara alami serta mengobati keputihan. Crystal-X terbuat dari bahan-bahan alami seperti ekstrak daun sirih, antiseptic, rumput laut merah, minyak viniell yang diproduksi oleh tangan-tangan ahli untuk mengatasi berbagai permasalahan tersebut di atas, dan juga permasalahan organ kewanitaan lainnya.

Ternyata banyak sekali permasalahan organ kewanitaan yang dapat diselesaikan dengan Crystal-X ini karena dalam satu produk tersimpan berbagai manfaat, yaitu sebagai berikut :

1. Mengobati keputihan dengan cara membunuh bakteri, jamur, kuman penyebab keputihan

2. Menghilangkan bau tidak sedap dan gatal-gatal pada sekitar organ kewanitaan

3. Mengobati iritasi yang terjadi di mukosa organ kewanitaan

4. Melenturkan kembali otot-otot vagina dan membuat vagina kembali keset

5. Menyempitkan vagina

6. Menambah gairah seksual

7. Mencegah timbulnya kanker serviks atau myoma dan penyakit lain yang berhubungan dengan daerah kewanitaan.

Dari banyaknya manfaat yang ditawarkan oleh Crystal-X ini, mungkin Bunda dan Sista mengira harga beli crystal-X sangat mahal. Tentu tidak. Sesuai standard yang telah ditentukan PT Natural nusantara (NASA) sebagai perusahaan yang memproduksi produk ini, harga dari distributor resmi ke end user adalah sebesar Rp 275.000,00. Mengingat manfaat yang sebegitu banyaknya, tentunya harga ini tidak mahal. Bunda maupun sista sering mungkin mendengar produk fenomenal nasa ini dipasaran dijual dibawah harga standar tentu menjadikan anda bingung bukan? Nah, produk yang yang non-resmi atau dipasarkan dengan harga dibawah standar patut untuk bunda maupun sista waspadai sebab produk yang benar-benar original bukanlah produk abal-abal yang semacam itu, maka berikut ini dijelaskan secara terperinci serta lengkap mengenai harga crystal-x asli di PT. Nasa yogyakarta.

NASA
Gambar Crystal-X Asli Best Seller Nasa ASLI 100%

Nah Bunda dan Sista, dengan menggunakan produk ini sebagai solusi mengobati keputihan, gatal-gatal dan bau tak sedap serta menyempitkan vagina serta membuat vagina kembali keset seperti bak masih perawan, selain Anda dapat merasakan berbagai manfaatnya, Anda juga dapat menghemat uang karena biaya yang dikeluarkan tidak banyak. Jadi bunda dan Sista, jadilah wanita yang bijaksana dengan segera order Crystal-X Asli Nasa di distributor resmi PT Natural Nusantara Wilayah Jakarta di bawah ini ya, karena sebagai distributor resmi kami tidak akan menjual produk palsu dan hanya produk ASLI yang kami jual, sehingga keamanan dalam penggunaannya serta kandungannya dapat kami jamin.

CARA PEMESANAN CRYSTAL-X
HUBUNGI AGEN RESMI NASA N-382882 :
BUDIANTO : 0852 2980 6161
SOFIYAH : 0857 1027 6787 PIN BB 7EA40ADD

KAMI BERALAMAT DI :
JL. MANDALA V NO. 47 RT. 02 RW. 003 KELURAHAN. CILILITAN KECAMATAN. KRAMAT JATI - JAKARTA TIMUR 13640

CRYSTAL-X ASLI DARI PT. NASA AGEN RESMI NASA JAKARTA ID. N-382882

Crystal-X Asli dari PT. Natural Nusantara NASA Best Seller!

NASA
GAMBAR CRYSTAL-X NASA KEMASAN TERBARU 2015

Apa kabar Bunda dan Sista? Semoga sehat walafiat yah. Ketika Anda browsing di internet mencari-cari sesuatu yang Anda butuhkan, sering kali akan muncul iklan mengenai produk crystal-x nasa yang baru baru ini fenomenal dikalangan wanita. Mendapati iklan seperti itu, di benak Anda pasti akan muncul berbagai pertanyaan dan kebanyakan dari kita akan penasaran, produk apa ini dan apa kegunaannya? Benar Tidak Bunda dan Sista? Yapz, Crystal-X nasa memang menjadi semacam produk unggulan yang sangat populer di kalangan wanita, namun tidak dipungkiri bahwa masih banyak wanita yang tidak mengetahui produk tersebut.

Crystal-X PT. Nasa mempunyai ciri dan keunggulan tersendiri dibandingkan dengan produk lain sejenis. Dibawah ini akan dijelaskan keunggulan crystal-x asli PT. Nasa maka seperti apa? Simak penjelasanya berikut ini yach..

Apa Keunggulan Crystal-X Nasa Dibandingkan Produk Lain ?

Crystal-X Nasa merupakan suatu produk kesehatan yang diproduksi di yogyakarta dan hanya di distribusikan oleh PT Natural Nusantara (NASA) yang dipasarkan melalui distributor-distributor resmi bukan online shop dan model reseller ilegal jual grosir murah dan lain sebagainya yang mengatasnamakan distributor resmi tetapi tidak bisa menunjukan identitas atau kartu member sebagai distributor resmi dari PT. Natural Nusantara (Nasa).

Produk ini dibuat khusus untuk merawat serta mengatasi semua permasalahan yang berhubungan dengan organ kewanitaan, seperti miss V yang longgar, keputihan, gatal-gatal atau bau tidak sedap serta masalah-masalah lainnya seperti kista (pada stadium tertentu). Baca pada bab lain artikel yang menjelaskan mengenai kista dan kanker serviks yang bisa anda lihat pada daftar isi.

PT. Nasa (Natural Nusantara) terletak di Jl. Ring Road Barat No.72 Salakan, Trihanggo, Gamping, Sleman, Yogyakarta, oleh sebab itu Crystal-X selain terkenal dengan sebutan "Crystal X Asli Nasa PT. Natural Nusantara", produk ini juga terkenal dan fenomenal yang juga sering dijual di pusat penjualan crystal-x di jogja kenapa harus yogyakarta? Dimanapun anda beli bermuara atau bersumber di yogyakarta.

Dimanapun anda beli produk crystal-x asli Nasa ( Natural Nusantara) yang terpenting adalah, pilihan anda sudah tepat kalau anda membeli dari distributor resmi nasa yang pasti produk yang anda dapatkan merupakan produk asli dari nasa yang bukan merupakan produk crystal-x murahan seperti yang banyak beredar sekarang ini yang umum ditawarkan melalui iklan baris disebelah kanan halaman google yang banyak memberikan tawaran yang tidak semestinya. Berikut dibawah ini gambar crystal-x nasa yang benar benar asli dari PT. Natural Nusantara.

NASA
Gambar Crystal-X Nasa From Natural Nusantara Yogyakarta

Bunda dan sista dapat membayangkan apakah benar produk crystal-x asli nasa yang ditawarkan dengan harga murah? Coba bayangkan organ kewanitaan anda lebih berharga bukan? Siapa yang akan memberi penjelasan terkait konsultasi dan terlebih lagi apabila terjadi efek negatif penggunaan crystal-x yang akan menghantarkan anda di PT. Natural Nusantara untuk mendapatkan garansi hanya distributor resmi yang terdaftar. Selain itu resiko anda yang akan menanggung sendiri yang berarti crystal-x murah sengaja di edarkan dengan memberi label "NASA" menunjukan kredibilitas rendah serta kualitas yang kurang memenuhi syarat berkaitan izin resmi BPOM berstandar nasional.

Nah, kudu hati-hati bunda jangan asal murah yach?..Sayangi organ kewanitaan anda dengan berkontribusi membeli produk yang benar-benar original yang tidak bisa anda dapatkan selain membeli langsung kepada distributor resminya.

Kredibilitas dari Kesuksesan PT. Natural Nusantara

Produk kesehatan crystal-x asli nasa ini terbilang sukses di pasaran, terutama dikarenakan kualitas yang memenuhi standar dan keamanannya, serta kemudahan dalam mendapatkan barangnya, hal ini didukung oleh kemajuan teknologi yaitu adanya pemasaran via online. Selain itu, tingkat keberhasilan produk ini mengatasi masalah-masalah organ kewanitaan berdasarkan testimoni penggunaan crystal-x dapat dibilang tinggi, hampir semua masalah teratasi dan tidak ada keluhan terhadap adanya efek yang merugikan (apabila asli crystal-x original nasa).

Dengan adanya fenomena ini, muncullah beberapa pihak yang tidak bertanggungjawab memalsukan produk ini dan dijual dalam wadah serupa namun terbuat dari bahan-bahan yang tidak sama, sehingga khasiatnya jauh berbeda dari produk asli dari nasa. Oleh sebab itu, yang perlu diwaspadai untuk mendapatkan manfaat dan keamanannya, calon pembeli harus dapat membedakan antara "Crystal-X Asli Nasa" dan produk tiruan atau abal-abal yang di edarkan model grosir banting harga dan mengatasnamakan supplier, stop bunda maupun sista harap jangan mudah percaya dengan dalih apapun . Crystal-x murah bukan merupakan produk asli nasa. Apa yang perlu saya tekankan dan anda ketahui? Lalu bagaimana cara membedakanya ?

Dibawah ini akan dijelaskan secara tuntas mengenai crystal-x nasa asli dan tiruanya yang umumnya telah dijelaskan diatas yaitu model penawaran-penawaran yang tidak resmi yaitu dibawah harga standar yang dapat disimpulkan merupakan produk serupa tetapi tidak sama. Yuk,... simak penjelasnya seperti apa crystal-x original nasa...

Cara Mengetahui Crystal-X Yang Asli Dari Nasa

Untuk mengenali produk crystal-x asli PT. Nasa ini, dapat diperhatikan pada kemasan box hitam, dimana produk ASLI memiliki ciri sebagai berikut :

1. Adanya nomor izin Balai POM NA 18151600018

2. Adanya nomor urut penerbitan, yang mana tanpa menggunakan alat apapun, nomor ini tidak dapat dihapus, kecuali dengan merobek segel plastik. Nomor urut produk ini digunakan untuk mengantisipasi adanya pemasaran produk yang tidak sesuai prosedur, dimana nomor ini terlebih dahulu akan dicatat oleh DISTRIBUTOR RESMI NASA sebelum dikeluarkan dijual kepada konsumen guna keperluan validitas untuk klaim garansi kepada konsumen.

3. Adanya nomor registrasi Produk Reg . IDM000245253

4. Terdapat hologram pelangi berbentuk kotak bertuliskan NASA

5. Terdapat hologram pelangi berbentuk bulat dengan tulisan “IRU”, dimana jika kita lihat dari sudut yang berbeda akan terlihat garis melengkung dibawahnya

6. Harus terdapat logo “HALAL ” yang menandakan kehalalan produk

7. Kemasan crystal-x nasa yang asli terbaru 2015 saat ini memiliki segel berbentuk kotak di kedua sisi berwarna emas dan perak, apabila terkena sinar terlihat ada bintang-bintang berwarna warni (tidak berlebihan).

8. Tulisan timbul produk yang benar-benar original dari PT. Natural Nusantara berwarna "Kuning" bukan "Orange" seperti pada kedua gambar dibawah ini crystal-x nasa asli berada dibawah seperti yang dapat anda lihat berikut ini.

9. Up to date 2015 Jangan dibeli apabila ditawarkan dibawah harga standar.

Berikut gambar crystal-x nasa yang benar benar original apabila terkena cahaya bisa anda lihat dibawah ini

NASA
Gambar Crystal-X Nasa Original (PT. Natural Nusantara)

Nah, dari adanya proses pendistribusian yang resmi menjadi hal mutlak yang perlu bunda maupun sista ketahui bahwa diluar sana banyak sekali pengedar produk produk nasa yang tidak resmi atau (reseller ilegal) yang mengatasnamakan nasa tetapi menjual dengan harga murah produknya, poin utama yang dapat saya sampaikan disini, "crystal-x nasa yang palsu sangat mirip dengan aslinya", maka kudu hati- hati ya bunda maupun sista jangan terburu-buru dan tergiur dengan harga murah. Saya tegaskan sekali lagi, dengan dalih apapun,"crystal-x murah adalah produk tidak resmi" yaitu mempunyai bentuk fisik yang serupa tetapi tidak sama.

Prosedur Garansi Produk Nasa Seperti Diterangkan Dibawah Ini

Peran distributor resmi disini sangatlah penting, yaitu perusahaan memberikan klaim garansi kepada konsumen apabila anda membeli dengan harga standar dan dibeli langsung oleh distributor resmi dengan harga yang sesuai aturan yang telah diberlakukan oleh nasa. Apabila anda membeli dengan harga dibawah standar maka segala resiko dan efek samping terhadap penggunaanya perusahaan tidak memberikan pertanggung jawaban dalam bentuk apapun, dalam hal ini telah disampaikan oleh Kami ( Budianto & Sofiyah ), yaitu selaku Distributor Resmi Nasa N-382882 yang bertanggung jawab atas pendistribusian produk-produk kesehatan dari PT. Natural Nusantara (nasa).

Nah, dari adanya penjelasan diatas sudah paham bukan bunda maupun sista, inilah yang membedakan antara produk tiruan dan produk asli letak perbedaanya, perusahaan tidak akan memberikan pertanggung jawaban dalam bentuk apapun meskipun produk yang anda dapatkan asli tetapi dibeli dengan harga murah maka distributor tidak dapat membantu mengajukan klaim garansi kepada perusahaan. Hati- hati ya bunda dan sista.....

Seperti Apa Gambar Crystal-X Nasa Bila Dibandingkan ? Istilah asli maupun palsu dalam pendistribusian crystal-x produk ini laku keras melalui pemasaran online, sehingga untuk membedakan mana distributor asli dan palsu menjadi hal yang sulit untuk calon pembeli, sehingga calon pembeli wajib mengetahui ciri-ciri distributor yang resmi dari PT. Natural Nusantara nasa agar kita dapat melakukan evaluasi sebelum benar-benar memutuskan membeli produk ini. Tentunya Bunda dan Sista tidak mau membuang-b uang sia-sia bukan? Kenali perbedaan crystal-x yang asli dan palsu pada gambar di bawah ini :

NASA
Gambar Crystal-X Asli Dan Palsu

Ciri-Ciri Distributor Resmi Nasa

Untuk mengenali distributor resmi Crystal-X PT. Natural Nusantara (Nasa), dapat dilihat dari website yang digunakan menjual produk tersebut, dimana distributor resmi harus :

1. Mencantumkan identitas, alamat serta kode pos lengkap, dan memiliki id card atau kartu member nasa

2. Mencantumkan nomor telepon yang dapat dihubungi (ditelepon). Kebanyakan dari penjual palsu tidak mau mengangkat telepon dengan alasan takut identitas terbongkar

3. Mencantumkan situs jejaring sosial pada profil pengelola website

Setelah mengetahui apakah benar-benar distributor yang dihubungi adalah distributor resmi, maka calon pembeli dapat segera melakukan transaksi dengan perasaan tenang. Namun sebelum memutuskan untuk membelinya, calon pembeli perlu mengetahui beberapa hal terkait produk crista-x, termasuk manfaat dan cara penggunaannya.

Umumnya kebanyakan dari wanita, memang menggunakan produk ini untuk mengatasi keputihan, namun justru mereka tidak mengetahui manfaat- manfaat lain yang terkandung di dalam produk tersebut, sehingga setelah keputihan mereka mereda, produk crystal-x dibiarkan begitu saja. Padahal selain memiliki manfaat menghilangkan keputihan, C r y s t a l - X N a s a juga dapat digunakan untuk merawat miss V agar tidak bau, tidak gatal serta agar lebih sempit. Oleh karena itu, agar mendapatkan manfaat secara optimal, yuk simak penjelasan di bawah ini.

Manfaat Yang Terdapat Dalam Crystal-X

Selain digunakan mengatasi keputihan, apa saja manfaat dari crystal-x nasa tersebut?

- Dapat digunakan untuk menghilangkan bau tidak sedap di daerah kewanitaan

- Dapat menyembuhkan iritasi di selaput vagina, yang kemungkinan terjadi karena lembab, atau penggunaa n pembalut yang terlalu lama, atau penyebab lain

- Dapat membunuh jamur, bakteri dan kuman yang bersarang di area kewanitaan penyebab berbagai masalah

- Dapat mengatasi gangguan keputihan tidak normal pada wanita atau kelebihan cairan di rongga vagina

- Dapat menambah kepekaan vagina terhadap rangsangan seksual

- Melenturkan kembali selaput vagina serta menyempit kan vagina yang kendor, longgar

Dapat mencegah bersarangnya penyakit kanker yang berhubungan dengan organ kewanitaan dan alat reproduksi, seperti kanker serviks, myom dan lain-lain.

Dari banyaknya manfaat yang dapat kita peroleh dari penggunaan crystal-x nasa ini, maka hal yang berpengaruh terhadap keoptimalan hasil yang diperoleh adalah cara penggunaan produk. Semua produk baik itu produk kesehatan, makanan, kecantikan memiliki cara penggunaan masing-masing yang menunjang kinerja bahan-bahan yang dikandungnya, selain itu menunjang keamanan dalam penggunaannya, sehingga jika cara penggunaan itu dipatuhi oleh konsumen, maka hal-hal yang tidak diharapkan tidak akan terjadi.

Cara Penggunaan Crystal-X Agar Hasilnya Maksimal

Hal ini menjadi hal yang sangat penting untuk diketahui oleh konsumen, mengapa? Karena crystal-x yang merupakan suatu benda asing dirancang khusus untuk di pakai di area vagina. Oleh karena itu, penggunaan yang tidak hati-hati dan sesuai prosedur akan berbahaya. Pada dasarnya, penggunaan crystal-x ini dapat dibagi ke dalam 2 klasifikasi, yang pertama untuk wanita yang sudah menikah, dan yang kedua untuk wanita yang belum menikah.

1. Khusus untuk wanita yang sudah menikah

Dapat dipergunakan dengan cara membasahi terlebih dahulu produk dengan air bersih, kemudian dioleskan di sekitar bibir vagina secara pelan-pelan kurang lebih selamat beberapa detik saja (10 detik) dan crystal-x dibersihkan menggunakan air bersih, dikeringkan dengan lap bersih kemudian dimasukkan ke dalam box asli crystal-x untuk disimpan di tempat yang kering tanpa paparan sinar matahari secara langsung

2. Khusus untuk wanita yang belum menikah (perawan)

Dapat dipergunakan dengan cara merendam crystal-x ke dalam air hangat 1-2 menit, kemudian pergunakan air rendaman tersebut untuk membasuh vagina, atau dapat dipergunakan dengan cara lain yaitu dengan duduk berdiam di dalam air rendaman crystal-x tersebut. Cara kedua dinilai lebih efektif.

Namun ada cara penggunaan crystal-x asli nasa khusus untuk produk yang tidak sengaja pecah karena benturan atau jatuh. Crystal-X yang terbuat dari bahan-bahan alami ini memang berbentuk padat yang sangat rentan pecah, oleh karena itu, cara penggunaan ini menjadi penting untuk diketahui konsumen

Cara Penggunaan Crystal-X Yang Pecah

Untuk crystal-x nasa yang pecah, maka setelah terjatuh, bersihkan menggunakan air bersih, dan dilap. Jika ingin digunakan, maka gunakanlah seperti cara penggunaan crystal-x khusus untuk wanita yang belum menikah. crystal-x nasa dapat dipergunakan dengan cara merendam produk ke dalam air hangat 1-2 menit, kemudian pergunakan air rendaman tersebut untuk membasuh vagina, atau dapat dipergunakan dengan cara lain yaitu dengan duduk berdiam di dalam air rendaman produk tersebut. Cara ini dianggap lebih aman, karena pecahan dari kristal apabila digunakan dengan cara biasanya dapat menyebabkan tergoresnya dinding di vagina.

NASA
Gambar Crystal X Yang Pecah

Efek Negatif Penggunaan Crystal-X

Sudah sangat jelas bukan Bunda dan sista tentang cara penggunaan crystal-x? Tentunya sudah tidak ada keraguan dan ketakutan lagi dalam penggunaannya. Namun selain cara penggunaan, mempertimbangkan banyaknya manfaat yang dapat diperoleh dari crystal- x, maka tidak heran jika konsumen takut akan adanya efek negatif selama pemakaian produk ini.

Sebagai distributor resmi, kami menekankan bahwa tidak ada Efek Samping Penggunaan Crystal-X ini, karena produk ini dibuat dari bahan-bahan alami yang tidak menimbulkan efek samping, sehingga sangat aman. Namun pada dasarnya memang perlu diketahui dan diperhatikan khususnya bagi pengguna crystal-x untuk pertama kalinya, karena akan muncul beberapa hal yang akan dialami pada saat pertama kali pemakaian. Namun sekali lagi kami tekankan bahwa ini BUKAN efek negatif, melainkan bentuk kinerja dari crystal-x serta bentuk adaptasi produk.

1. Rasa perih
Pada saat pertama kali memakai produk, akan terasa perih, hal ini adalah bentuk adaptasi kinerja crystal-x terhadap mukosa vagina, sehingga tidak perlu dirisaukan, karena bukan merupakan efek negatif.

2. Keluarnya gumpalan warna putih
Keluarnya gumpalan putih seperti tisu dari vagina pada 1-2 hari setelah pemakaian pertama juga bukan merupakan efek negatif dai penggunaan crystal-x, melainkan bentuk cara kerja crystal-x dalam membersihkan kotoran-kotoran dalam vagina atau lebih terkenal dengan sebutan gurah vagina

3. Vagina becek
Vagina becek ini terjadi akibat proses pembersihan rongga vagina oleh crystal-x, dimana setiap wanita dengan karakteristik yang berbeda-beda akan merasakan fantasi yang berbeda-beda. Vagina becek ini akan berhenti sekitar setelah 1-2 minggu penggunaan crystal-x, dan vagina akan kembali ringan dan segar

4. Vagina lebih rapat
Adanya kandungan-kandungan seperti minyak viniel di dalam crystal-x asli nasa dapat menyempitkan kembali vagina yang kendor, sehingga setelah penggunaan crystal-x, vagina akan terasa lebih rapat. Ini juga bukan merupakan efek negatif, melainkan memang manfaat dari crystal-x

5. Tidak merasakan apapun
Jika tidak ada masalah apapun pada vagina anda, maka anda tidak akan merasakan perubahan apapun, sehingga anda dapat menggunakan crystal-x dengan tujuan perawatan saja.

Bagaimana Mendapatkan Crystal X Yang Asli ?

Jadi Bunda dan Sista, setelah membaca uraian mengenai tidak adanya efek negatif penggunaan produk tersebut, semakin mantap bukan untuk segera order produk ini? berdasarkan pengalaman, hal yang terakhir kali akan menjadi pertimbangan Bunda dan Sista adalah harga. Melihat banyaknya manfaat yang ditawarkan oleh crystal-x nasa yang asli ini, membuat Bunda dan Sista berpikir produk ini mematok harga MAHAL. Tentu tidak, karena produk yang asli ini bisa anda dapatkan dengan harga Rp 275.000,00 (Dua Ratus Tujuh Puluh Lima Ribu Rupiah) FREE ongkir keseluruh wilayah indonesia VIA POS indonesia, apabila memakai jasa yang lain seperti TIKI, JNE, INDAH KARGO dll maka ada Biaya Ongkir. Terbilang bukan produk murahan karena sebanding dengan manfaatnya.

Dan sebagai distributor resmi, kami mengingatkan kepada Bunda dan sista untuk berhati- hati kepada pihak-pihak yang menjual produk ini dengan yang sangat murah bisa jadi barang tersebut bukan produk crystal-x asli nasa. Mengapa kami selalu menekankan demikian? Karena keamanan dalam penggunaan hanya dapat kami jamin apabila anda menggunakan produk ASLI, dan keamanan penggunaan barang PALSU tidak dapat kami jamin.

Yuk Bunda dan Sista segera order Crystal X Asli Dari PT. Natural Nusantara (NASA) di bawah ini, dan dapatkan semua manfaatnya… salam sehat dari
BUDIANTO & SOFIYAH NASA
AGEN DISTRIBUTOR RESMI NASA ID. N-382882
CONTACT : 0857 1027 6787 / 0852 2980 6161
PIN BB : 7EA40ADD

CARA PEMESANAN CRYSTAL-X
Dapakan Hanya Crystal-X Yang Asli DISINI !!

NASA

KAMI BERALAMAT DI
JL. MANDALA V NO. 46 RT. 02 RW. 003 KELURAHAN. CILILITAN KECAMATAN. KRAMAT JATI - JAKARTA TIMUR 13640